Mural Percantik Taman Cikondang

Achmad Fahmi Mural Cikondang
Walikota Sukabumi, Achmad Fahmi didampingi kepala DLH, Adil Budiman saat membuat lukisan mural di Taman Cikondang.

SUKABUMI – Taman Cikondang Kota Sukabumi dipercantik oleh lukisan mural. Aktivitas yang menjadi ajang kreativitas pemuda itu digagas oleh Sukabumi Creative Hub (SCH) yang menggandeng Ikatan Alumni ITB.

Walikota Sukabumi, Achmad Fahmi mengungkapkan, acara tersebut bagian dari rangkaian program Danakitri dan CreatifCity. Danakitri bertujuan untuk memberikan dana stimulant kepada para pelaku ekonomi kreatif di Kota Sukabumi.

Bacaan Lainnya

“Ruang terbuka publik di Kota Sukabumi akan ditata lebih indah dan cantik dengan keberadaan mural. Aktivitas itu juga menjadi ajang kreativitas para pemuda sebagai generasi milenial dalam menyalurkan bakat seninya,” jelasnya, Jumat (28/2).

Seperti diketahui Mural adalah cara menggambar atau melukis di atas media dinding, tembok atau permukaan luas yang bersifat permanen lainnya. Ruang terbuka publik yang awalnya kurang menarik menjadi lebih menarik dengan hadirnya mural.

“Taman Cikondang, yang sebelunya polos akan diwarnai dengan lukisan mural, semoga saja daya menambah daya tarik masyarakat,” ujarnya.

Fahmi berharap aksi mural ini menjadi kebiasaan atau budaya bukan corat coret atau aksi vandalisme di dinding yang mengotori. Karena memang, mural membutuhkan media tidak bisa disembarang tempat. Sehingga dibutuhkan tempat khusus seperti di Taman Cikondang.

“Mural ini seni dan ada nilai estetika, sehingga pelajar mencintai seni karena temanya mencintai lingkungan.

Untuk membuat mural ini dilibatkan penggiat atau seniman mural dari Bandung dan pelajar Sukabumi, Harapannya keterlibatan pelajar ini dapat menanamkan kecintaan terhadap lingkungan dan kebersihan lingkungan, “pungkasnya. (upi/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *