Menilik Penyelenggaraan MTQ di Kecamatan Gunungpuyuh

Penyelenggaraan MTQ tidak harus diselenggarakan di gedung,” Hanafie yang juga menjabat sebagai Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kota Sukabumi Hanafie Zain usai membuka acara.

Menurutnya semua warga berperan aktif dan berjibaku agar pelaksanaan acara MTQ tersebut berjalan sukses serta mencapai harapan. Targetnya tentu saja menjadi juara penyelenggaran MTQ di tahun mendatang.Dampak lebih luasnya lagi, adalah memumpuk rasa kebersamaan antar warga.

Bacaan Lainnya

Hanafie menyatakan langkah yang telah ditempuh warga atau panitia MTQ ini merupakan kreasi cemerlang, memulyakan Al Quran dengan gaya kekinian sehingga bisa lebih meningkatkan semangat generasi bangsa kedepan, dalam memulyakan Al Quran.

“Kebersamaan terjalin, antara pemerintah, masyarakat, dan swasta, untuk memulyakan Al Quran. Terlebih untuk generasi bangsa kedepannya,” tuturnya.

Sementara itu Ketua penyelenggara MTQ, Ade Rahmatullah mengaku sejak senin antusias warga sudah terlihat dalam penyelenggaraan kegiatan tersebut. Semua turut andil mempersiapkan segalanya, mulai dari dekorasi, bazar warung amal dan lainnya.

Tindakan warga ini semat-mata untuk menimbulkan kesan megah pada ajang tersebut sehingga mampu menciptakan suasana perlombaan yang elegan, nyaman, dan peserta juga tidak tegang saat mengikuti lomba.

“Konsepnya sangat sederhana, terpenting acara MTQ ini berlangsung megah, elegan dan enak dinikmati bukan hanya oleh pesertanya saja tetapi juga para penonton.

Karena itulah saya sengaja buat acara di tengah-tengah warga. Biar semua elemen masyrakat dapat merasakan kemeriahan. Sehingga kekompakan terus terjalin,” tutupnya. (cr11/t)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *