IKM Wujudkan Perkembangan Wilayah

FOTO BERSAMA: Wakil Wali Kota Sukabumi, Andri Hamami foto bersama salah seorang pelaku IKM Kota Sukabumi. IST

CIKOLE, RADARSUKABUMI.com – Pemerintah Kota Sukabumi terus mendorong perkembangan Industri Kecil Menengah (IKM). Sebabm pelaku IKM ini dinilai mempunyai peran penting dalam pengembangan wilayah.

Wakil Wali Kota Sukabumi, Andri Hamami mengatakan IKM menjadi salah satu pilar perekonomian di daerah dan memegang peranan yang sangat strategis.

Bacaan Lainnya

“Salah satu pilar perekonomian di daerah ini adalah IKM, tentunya kami (Pemrintah Kota Sukabumi,red) berupaya terus mengembangkan para pelaku IKM,” ungkapnya, belum lama ini.

Andri Menyebut, tahun 2018 terdapat 2.513 IKM, yang bergerak di bidang agro dan hasil hutan, industry aneka, serta industry logam serta alat transportasi dengan total investasi Rp 47.603.880,000 dengan serapan tenaga kerjanya 14.204 orang. “Perkembangan di Kota Sukabumi sudah cukup bagus, kami terus mendorong agar lebih baik lagi dengan berbagai program yang dilakukan,” ujarnya.

Selain itu, pemerintah akan terus mendorong agar para pelaku IKM untuk tumbuh berkembang dan naik kelas, salah satunya dengan memfasilitasi untuk segera memiliki sertifikat Produksi Pangan Industri Rumah Tangga (PIRT), angka kecukupan gizi dan sertifikat halal khusus untuk IKM makanan dan minuman. “Untuk IKM lainnya, agar produknya dapat diserap pasar dengan baik, pemerintah juga terus mendorong serta akan memfsilitasi Hak kekayaan Intelektual (HAKI) dan Standar Nasional (SNI),” terangnya.

Andri juga mengajak kalangan muda yang sudah menyelesaikan studinya untuk terjun sebagai wirausaha-wirausaha muda di bidang industry di Kota Sukabumi.

“Peranan pemuda dalam pengembangan IKM ini amat penting, saat ini banyak yang masih juga melakukan study diluar, dan kak minta pukang ke sukabumi lalu kembangkan daerah ini melalui IKM,” pungkasnya.

(upi/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *