Beri Rasa Aman, Gereja di Sukabumi Dijaga Polisi

Polres Sukabumi Kota
Sejumlah personel Polres Sukabumi Kota saat siaga pengamanan kebaktian rutin umat Kristiani di sejumlah gereja

SUKABUMI – Polres Sukabumi Kota, melakukan pengamanan kebaktian rutin umat Kristiani di sejumlah gereja, salah satunya di Gereja Kristen Pasundan, Jalan Suryakencana Gunungparang, Kecamatan Cikole, Minggu (17/7).

Sebanyak lima personel gabungan Polres Sukabumi Kota dan Polsek Sukaraja, siaga di gereja tersebut untuk melakukan pengaman secara terbuka dan tertutup. Selain itu, para personel Polri tersebut turut lakukan pengawasan terhadap penerapan protokol kesehatan, baik yang dilakukan pihak gereja maupun para jemaat yang melaksanakan kebaktian rutin.

Bacaan Lainnya

PS. Kasi Humas Polres Sukabumi Kota, IPTU Astuti Setyaningsih mengatakan, Polres Sukabumi menyiagakan sebanyak hampir 119 personel Polri yang disebar di 20 gereja, khususnya yang melaksanakan kegiatan ibadah rutin.

“Hari ini, seperti biasanya, Polres Sukabumi Kota menyiagakan personel dibeberapa gereja khususnya yang dijadikan sebagai tempat ibadah rutin umat Kristiani. Ini dilakukan untuk memberikan rasa aman sekaligus mengawasi penerapan protokol kesehatan yang dilakukan oleh pihak gereja maupun para Jema’at,” kata Astuti kepada wartawan, Minggu (17/7).

Adapun, sambung Astuti, jumlah personel yang siagakan terdapat sebanyak 119 personel dan disebar di 20 gereja yang ada di wilayah hukum Polres Sukabumi Kota.

“Kegiatan ini sudah menjadi agenda rutin kami untuk menciptakan keamanan dan kenyamanan kepada masyarakat khususnya umat Kristiani,” bebernya.

Astuti berharap, dengan berbagai upaya yang dilakukan dapat menciptakan kondusivitas lingkungan. “Alhamdulillah selama kegiatan berlangsung bisa berjalan lancar tanpa ada hambatan yang dapat mengganggu proses beribadah,” pungkasnya. (bam)

Polres Sukabumi Kota
Sejumlah personel Polres Sukabumi Kota saat siaga pengamanan kebaktian rutin umat Kristiani di sejumlah gereja

 

Pos terkait