Andri Kampanyekan Fungsi Trotoar

Pemerintah Kota Sukabumi bersama perwakilan kaum disabilitas mengkampanyekan fungsi trotoar, kemarin (28/12).

RADARSUKABUMI.com – CIKOLE- Pasca penyelesaian pembangunan trotoar di lima ruas jalan protokol, Pemerintah Kota Sukabumi bersama perwakilan kaum disabilitas mengkampanyekan fungsi trotoar, kemarin (28/12).

Mereka berjalan kaki disepanjang trotoar yang baru dibangun tersebut dengan membawa spanduk ajakan dan sosialisasi fungsi trotoar. “Ini merupakan upaya mensosialiasaikan kepada masyarakat bahwa fungsi trotoar itu untuk pejalan kaki,” ujar Wakil Walikota Sukabumi, Andri Hamami.

Bacaan Lainnya

Selain itu, melalui kampanye ini Pemerintah Kota Sukabumi mengajak para kaum disabilitas untuk merasakan trotoar yang bisa membantunya berjalan diatas trotoar.

Sebab, pada trotoar tersebut dipasang fasilitas penunjang para kaum disabilitas. Tentunya hal itu merupakan bentuk penghargaan dari pemerintah Kota Sukabumi dalam pemenuhan hak kaum disabilitas. “Tadi juga kelihatannya mereka itu enjoy dengan track baru khusus mereka,” aku Andri.

Ditambahkan dia, dengan selesainya pembangunan trotoar ini, masyarakat diminta untuk bisa memanfaatkannya sebagai mana mestinya. Bukan dijadikan tempat para pedagang kaki lima atau UKM lainnya. “UKM dan PKL tempatnya sudah ditentukan, tidak menempati trotoar. Percuma juga trotoar bagus seperti ini kalau dihuni para PKL,” sindirnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Kota Sukabumi, Abdul Rachman mengatakan pihaknya mencipatkan trotoar di Kota Sukabumi ini yang humanis. Artinya masyarakat sampai kaum disabilitas bisa merasakan benar keberadaan trotoar yang sesungguhnya dan nyaman untuk dilalui. “Ini sekaligus launching trotoar baru , yang bisa dirasakan juga oleh kaum disabilitas,” tambahnya.

Kedepan, sambung dia, Dinas Perhubungan Kota Sukabumi akan melengkapi fasilitas untuk kaum difabel di sejumlah trotoar yang ada di Kota Sukabumi dengan anggaran yang terbatas. Namun tentunya itu akan dilakukan juga secara bertahap. ” Akan kita kembangkan secara bertahap, biar lebih humanis semua trotoar di Kota Sukabumi,” jelasnya.

 

(bal/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *