PMI Sukabumi Bantu Banjir Bandang Cianjur

Tim medis PMI Kabupaten Sukabumi saat melakukan pelayanan kesehatan bagi warga terdampak bencana banjir bandang Kabupaten Cianjur.

SUKABUMI — Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Sukabumi mengiirmkan tim medis dilengkapi ambulance ke lokasi bencana Banjir Bandang Kabupaten Cianjur. Tim yang dikirimkan, untuk membantu para korban yang terdampak bencana banjir bandang.

Ketua PMI Kabupaten Sukabumi, dr. Hondo Suwito menerangkan, pengiriman tiga personel yang dilengkapi dengan ambulan tersebut merupakan respon dari PMI Kabupaten Sukabumi atas bencana banjir bandang yang terjadi di Kabupaten Cianjur.

Bacaan Lainnya

“Kami (PMI Kabupaten Sukabumi,red) telah mengirimkan tiga personel yang dilengkapi dengan ambulan untuk membantu penanganan dalam masa tanggap darurat bencana di Kabupaten Cianjur,” jelasnya kepada Radar Sukabumi, Rabu (7/10).

Dilokasi bencana banjir bandang yang berdampak pada tiga kecamatan ini, tim medis PMI Kabupaten Sukabumi melakukan pelayanan kesehatan pada pada korban.

“Selain alat-alat medis yang dibawa, para perisonel yang berangkat juga dilengkapi dengan obat-obatan yang tujukan bagi para korban terdampak bencana banjir bandang,” terangnya.

Para personel, masih lanjut dr. Hondo Suwito berada di lokasi bencana selam tiga hari. Dalam penanganannya, para perisonel bekerjasama dengan PMI Kabupaten Cianjur. “Kami juga sudah berkoordinasi dengan PMI setempat, para perisonel berangkat sejak 5-8 Oktober,” singkatnya.

Sebelumnya, curah Hujan yang tinggi pada sabtu malam (02/10/2020) mengakibatkan sungai Cisokam meluap pada sabtu 03/10/2020. Sekitar pukul 01.00 WIB mengakibatkan luapan air yang merendam belasan desa di Kecamatan Cijati, Argabinta dan Kecamatan Leles Kabupaten Cianjur. (upi/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *