Dinkes Kabupaten Sukabumi Kampanyekan Gema 3M

SUKABUMI — Slogan ‘HEUP Cicing Covid-19’ berarti berhenti diam covid-19. Sejak kemarin slogan itu terus dikumandangkan di Jawa Barat, tak terkecuali di Kabupaten Sukabumi. Dinas Kesehatan kabupaten Sukabumi memulai kampanye massal 3M serempak bersama sama dengan puskesmas, lintas sektor, organisasi masyarakat, sektor swasta untuk mengkampanyekan 3M yaitu memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak.

“Gerakan ini memiliki tujuan besar menghentikan penularan covid-19 di Kabupaten Sukabumi . Caranya, tetap disiplin melaksanakan 3M,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sukabumi H. Harun AlRasyid, SKM, MS.i

Bacaan Lainnya

Adapun tujuan Kampanye 3M ini untuk, meningkatkan kesadaran masyarakat dalam pencegahan Covid-19 melalui Pakai Masker, Jaga Jarak dan Cuci Tangan. Kemudian, masyarakat di seluruh tatanan tetap Pakai Masker, Jaga Jarak dan Sering Cuci Tangan Pakai Sabun

“Pesan kuncinya adalah, Jangan Kendor!, Ayo Disiplin Pakai Masker. Jangan Kendor!, Ayo Sering Cuci Tangan Pakai Sabun. Jangan Kendor!, Ayo Tetap jaga jarak, “cetusnya.

Untuk sasaran kampanye 3M ini untuk Anak sekolah/mahasiswa/santri, Padagang dan pengunjung pasar, Pengunjung terminal,Pengunjung mall, Pengunjung stasiun, Pengunjung tempat rekreasi atau wisata, Pengunjung tempat-tempat umum lainnya potensial kerumunan, Pengunjung Fasyankes, Jamaah tempat ibadah, Penghuni panti meliputi panti asuhan, panti jompo, panti werda,dan lain lain. Kemudian Tempat Pendidikan, Masyarakat umum dan Karyawan pemerintah/swasta.

“Mudah mudahan dengan kampanye Gema 3M ini masyarakat tergerak dan sadar akan pentingnya ini semua, tanpa kesadaran serta dukungan dari semua pihak, semua yang telah dilakukan tak akan bernilai, angka penularan Covid-19 ini juga akan terhenti jika semuanya saling bahu membahu , tergerak , berdisiplin dengan 3M.(hnd/*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *