Baznas Bangun Musola di Desa Bantarkalong

CISAAT- Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Sukabumi bangun musola di hunian sementara warga terdampak bencana yang berlokasi di Kampung Pasirgerong, Desa Bantarkalong, Kecamatan Warungkiara. Musola 9 x 6 meter persegi tersebut dibangun untuk memenuhi sarana dan prasarana penunjang ibadah.

Ketua Baznas Kabupaten Sukabumi, U Ruyani mengungkapkan, musola itu dibangun sebagai bentuk kepedulian Baznas Kabupaten Sukabumi kepada warga korban terdampak bencana pergeseran tanah di Kampung Pasirgerong, Desa Bantarkalong, Kecamatan Warungkiara.

Bacaan Lainnya

“Ini merupakan bentuk kepedulian Baznas kepada warga terdampak bencana, karena pada hunian sementara itu cukup banyak warga yang tinggal. Jadi, sarana peribadahan amat diperlukan,” jelasnya kepada Radar Sukabumi, kemarin (18/7).

Pembangunan musola yang bersumber dari dana infak itu, lanjut Ruyani, diharapkan dapat dimanfaatkan dengan baik oleh warga terdampak korban bencana untuk aktivitas peribadahannya.

“Tentunya, kami berharap agar warga korban terdampak bencana itu dapat memanfaatkan, menggunakan dan merawat musolha dengan baik,” imbuhnya.

Bantuan kepedulian Baznas terhadap korban bencana, sambung Ruyani, pihaknya membentuk divisi khusus yang fokus terhadap bencana. Sehingga, para korban bencana dapat tersentuh oleh Bazans Kabupaten Sukabumi.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *