Pasar Palabuhanratu Sukabumi Kembali Ditata, Camat : Kita Akan Bangun Terminal Type C

Jajaran pemerintahan kecamatan Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi
PENATAAN : Jajaran pemerintahan kecamatan Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi saat melakukan rapat gabungan dengan Dishub dan warga pasar.

SUKABUMI — Jajaran pemerintah kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi terus melakukan sosialisasi dan kordinasi dengan berbagai unsur warga pasar Semi Modern Palabuhanratu dalam upaya menciptakan lingkungan bersih, rapih, nyaman dan tentram.

Salah satu upaya yang terus dilakukan yakni menata area jalan nasional Palabuhanratu – Cisolok atau jalan Siliwangi di depan pasar Semi Modern Palabuhanratu untuk tidak digunakan sebagai tempat oarkir atau ngetem angkutan kota Jurusan Palabuhanratu – Citarik dan Bojongkopo Simpenan.

Bacaan Lainnya

Camat Palabuhanratu Ali Iskandar mengatakan, salah satu penataan yang dilakukan untuk menertibkan angkutan kota tersebut yakni penyediaan lokasi tempat ngetem ataupun parkir bagi angkot tersebut, yakni sementara waktu ditempatkan diarea parkir pasar yang saat ini masih sedang dalam penataan dari para pedagang yang menggunakan tenda ataupun terpal.

“Kita sudah melakukan pertemuan, dengan berbagai unsur termasuk dishub, warga pasar dan lainnya. Alhamdulillah bulan Desember Insya Allah penataan pasar untuk blok Jangilus atau blok Q selesai, nah para pedagang yang berada ditenda biru itu akan bergeser kesitu,” ungkapnya kepada Radar Sukabumi belum lama ini. Minggu, (30/10).

Dijelaskan Ali, penataan yang dilakukan saat ini merupakan program jangka pendek yang dijalan jajaran pemerintahan kecamatan Palabuhanratu, yang nantinya saat area parkir yang saat ini dihuni para pedagang dengan sebutan tenda biru kosong akan digunakan sebagai lokasi ngetem atau parkir angkot.

“Kalau itu sudah kosong kita akan jadikan terminal itu jangka pendeknya, juga kita untuk angkutan kota masih boleh dipinggir jalan nasional ngetem tapi satu baris kendaraan agar penggunaan jalan trotoar bisa memanfaatkan, agar tertib, nyaman terntram dan sebagainya,” jelasnya.

Sementara lanjut Ali, untuk program jangka panjangnya kedepan pihaknya bersama dengan jajaran dinas perhubungan kabupaten Sukabumi sudah merencanakan dan menjadi impian untuk pembangunan terminal permanen bagi angkot baik jurusan Citarik- Bojongkopo juga jurusan Palabuhanratu – Cisolok.

“Selanjutnya jangka panjangnya kita punya impian, Insya Allah akhir Desember sudah ada terminal angkutan kota dan tidak lagi ngalayah (berserakan- red) dipinggir jalan nasional didepan pasar itu,” terangnya.

“Kemudian warga yang mau ke Citepus, Cisolok tidak tersumbat disana (Jalan depan pasar), dan itu bisa terjadi diakhir tahun, hadiah tahun baru lah, mudah mudahan, jangka panjang nya itu,” sambungnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *