Korsleting Listrik, Dua Rumah Warga Curugkembar Terbakar

Rumah warga di Kampung Cibinong, RT 2/5, Desa Bojong Tugu, Kecamatan Curugkembar, hangus terbakar, Minggu (29/3).

SUKABUMI – Diduga korsleting listrik, dua rumah warga di Kampung Cibinong, RT 2/5, Desa Bojong Tugu, Kecamatan Curugkembar, hangus terbakar, Minggu (29/3).

Meski tidak ada korban jiwa, namun akibat bencana ini korban mengalami kerugian materil ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

Bacaan Lainnya

Koordinator Pusdalop Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sukabumi, Daeng Sutisna mengatakan, kebakaran yang terjadi sekira pukul 09.30 WIB ini, api didiga kuat berasal dari korlseleting listrik.

Sebab, saat kebakaran banyak warga yang merupakan tetangga korban melihat api pertama menjalar di atap rumah milik Mahmud. Setelah itu, api langsung menjalar ke rumah tetangganya yang diketahui beranma Ijrom.

“Api cepat menjalar. Lantaran, bangunan rumah korban terbuat dari material mudah terbakar. Sehingga, dalam waktu 30 menit lebih bangunan rumah Mahmud hangus terbakar hingga nyaris rata dengan tanah,” kata Daeng kepada Radar Sukabumi, Minggu (29/3).

Saat kebakaran, sambung Daeng, warga dan petugas gabungan langsung berupaya memadamkan api dengan peralatan seadanya. “Setiba petugas di lokasi, kondisi api sudah membesar. Api sulit dipadamkan. Lantaran, saat kebakaran angin kencang,” imbuhnya.

Api berhasil dipadamkan setelah mobil pemadam kebakaran diterjunkan ke lokasi kejadian. Saat ini seluruh keluarga korban sudah dievakuasi untuk sementara waktu ke rumah keluarga terdekatnya.

“Akibat kejadian ini, pemilik rumah mengalami kerugian materil ditaksir mencapai Rp100 jtua. Sebab, satu rumah milik Mahmud hangus semuanya terbakar. Sementara, rumah milik Ijram hanya mengalami kerusakan di bagian dindingnya saja,” ujarnya.

Untuk mengantisipasi peristiwa serupa, ia menghimbau kepada seluruh warga Kabupaten Sukabumi untuk menggunakan jaringan listrik di rumahnya masing-masing yang sesuai dengan SNI.

“Selain itu, bila hendak berpergian atau keluar rumah, disarankan agar mengecek terlebih dahulu seluruh jaringan listrik. Mulai dari kabel, colok dan peralatan elektronik lainnya,” pungkasnya. (Den)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *