Gandeng Psikolog, Persit KCK XVII Kembalikan Senyum Korban Banjir

Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XVII Kodim 0607/Kota Sukabumi, Rinita Danang Prasetyo Wibowo saat memberikan bantuan kepada korban banjir bandang di Kecamatan Cicurug Kabupaten Sukabumi.

SUKABUMI – Persatuan Istri Tentara (Persit) Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XVII Kodim 0607/Kota Sukabumi turut membantu penanganan korban bencana banjir bandang di Kecamatan Cicurug Kabupaten Sukabumi.

Bukan dengan melakukan aksi bersih-bersih, namun Organisasi yang dinahkodai, Rinita Danang Prasetyo Wibowo ini melakukan treatment mental para korban banjir khusunya anak-anak dengan menggandeng ahli psikologi, Bathari Pratiwi Bayuputri dari Biru Langit Squad.

Bacaan Lainnya

“Yang kami lakukan dengan melakukan treatment pendekatan psikososial. Di mana, anak-anak itu kan energinya banyak, nah kalau energi banyak, biasanya mereka pakai untuk bermain lazimnya anak-anak. Treatmentnya berupa ngajak anak-anak bermaindan beraktivitas supaya energinya tersalurkan,” terang Rinita kepada Radar Sukabumi, kemarin (29/9).

Ditambahkannya, permasalahan korban pada anak yakni tidak adanya lokasi atau tempat untuk menyalurkan energi tersebut, lantaran tersapu banjir bandang. Sehingga dirinya berupaya melakukan upaya lain dengan memanfaatkan lokasi yang aman untuk dilakukan treatment tersebut.

“Kalau anak-anak yang energinya banyak dan tidak tersalurkankan nggak ngapa-ngapain, malah nanti bisa ngelamun malah jadi kepikiran lagi kejadian bencana. Itu yang dihindari,” tambahnya.

Istri dari Dandim 0607/Kota Sukabumi, Letkol Danang Prasetyo Wibowo ini berharap melalui treatmet ini bisa mengembalikan semangat anak- anak korban banjir dan menghilangkan sedikit kesedihannya.

“Mereka yang terdampak banjir bandang ini butuh sentuhan untuk tersenyum kembali dan kami lakukan kegiatan trauma healing dengan tema ‘Berbagi KeBahagiaan Melalui Trauma Healing’ kepada ratusan anak,” aku dia.

Sementara itu, dalam kegiatan sosial itu, Ketua Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XVII, bersama anggota Persit lainnya memberikan bantuan kepada korban banjir.

Terlebih kepada salah seorang anak yang hampir hanyut terbawa arus sungai saat kejadian. “Anak ini hampir hanyut, rumah dan barang-barangnya pun terbawa hanyut. Kita akan berikan bantuan kepada korban dengan memberikan peralatan sekolah, pakaian serta bantuan lainnya,” pungkasnya. (why)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *