Warga Membludak dan Tak Hiraukan Prokes di Pengadilan Agama Karawang

Situasi di Pengadilan Agama Karawang

RADARSUKABUMI.com – Pengunjung Pengadilan Agama (PA) Kelas 1A Karawang membludak dan tidak menghiraukan protokol kesehatan. Padahal sebelumnya ada 3 Pegawai PA Kelas 1A Karawang yang terpapar covid-19.

Sekretaris Pengadilan Agama Karawang, Sunarto mengklaim pihaknya sudah menerapkan protokol kesehatan secara ketat. Misalnya saja pengunjung yang masuk terlebih dulu dicek suhu tubuh, dan mengurangi jumlah kursi pengunjung.

Bacaan Lainnya

“Khawatir itu ada, hanya kita tetap berpatokan pada beberapa aturan. Pertama protokol kesehatan yang kita jalankan, yang kedua penerimaan perkara juga tetap harus berjalan” kata Sunarto.

Sunarto menjelasan, soal kesadaran masyarakat untuk mentaati protokol kesehatan menurutnya merupakan tugas bersama untuk menyadarkannya akan bahayanya Covid-19.

“Tugas kita bersamalah untuk menyadarkan bagaimana masyarakat itu akan bahaya covid,” jelasnya.

Selain menerapkan protokol kesehatan, Pengadilan Agama karawang juga menerapkan pembatasan layanan yaitu sampai jam 12 siang. Kata Sunarto, ada beberapa penyebab banyaknya pengunjung di Pegadilan Agama karena satu orang berperkara datangnya tidak sendirian.

“Kita membatasi pengunjung yang masuk. Kadang-kadangkan si orang berperkara itu tidak sendirian datang, karena mungkin alasannya tidak bisa naik kendaraan atau mungkin dia takut atau jauh dari kecamatan nan jauh disana” ungkapnya. (PK/izo)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *