Kesan Pertama Kendarai Jeep KW BAIC BJ40 Plus

Jeep BAIC BJ40 Plus
Tampang depan BAIC BJ40 Plus yang mirip Jeep Compass, tapi sisanya mirip Jeep Rubicon. (Rian Alfianto/JawaPos.com)

JAKARTA – Tepat sepekan lalu, satu lagi merek otomotif dari Tiongkok hadir di Indonesia. Dia adalah Beijing Automotive Group Co., Ltd. (BAIC), yang resmi merangsek masuk ke market dalam negeri melalui kemitraan dengan salah satu anak usaha Grup JHL yakni PT JDI.

BAIC disebut merupakan salah satu merk andalan dari Beijing Automotive Group Co., Ltd. Produsen ini memiliki beberapa merk lain yang dijual tidak hanya dipasar dalam negeri di Tiongkok, tetapi juga di ekspor ke negara-negara besar lain di dunia.

Bacaan Lainnya

“Perusahaan ini memiliki kerjasama yang erat dengan berbagai produsen Otomotif di seluruh dunia dan diantaranya yang sangat populer dan masih berlangsung hingga saat ini adalah kerja sama Beijing-Benz dan Beijing-Hyundai,” jelas Chief Operating Officer PT JDI Dhani Yahya.

Di Indonesia, BAIC memperkenalkan dua model andalannya di segmen SUV medium yang menyasar dua pasar yang berbeda. Keduanya memiliki performa khas kendaraan eropa yang dibekali dengan teknologi modern demi mengikuti kebutuhan pasar yang terus berevolusi namun juga sarat dengan beragam kebutuhan.

Pertama dan yang jadi unggulan adalah  BAIC BJ-40 Plus, mobil SUV 4×4 yang memiliki tampang ala Jeep Rubicon dari Amerika Serikat. Wartawan JawaPos.com berkesempatan menjajal mobil tersebut untuk kali pertama secara singkat di sekitaran showroom BAIC di kawasan Tangerang.

Penasaran impresi pertama terkait BAIC BJ40 Plus ini? Berikut pengalaman selengkapnya.

Desain familiar, mirip Jeep tapi versi KW. Kala pertama melihat BAIC BJ40 Plus ini semua pasti sepakat bahwa mobil ini mirip dengan Jeep Rubicon. Plek-ketiplek, desainnya, dimensinya, wujud dan kapabilitasnya yang diklaim mampu melibas medan off-road, semuanya terasa percis sama dengan Jeep Rubicon.

Bahkan, pihak PT JDI dalam beberapa kesempatan di acara juga tak malu menyebut bahwa BAIC BJ40 Plus ini adalah “Jeep Rubicon versi murah”. Dengan harga separonya Jeep Rubicon, BAIC BJ40 Plus ini akan diluncurkan di GIIAS 2024 dengan kisaran harga Rp 800 jutaan saja.

Secara desain dan tampang, memang wujud BAIC BJ40 Plus ini terasa mirip. Desainnya familiar banget. Jadi makin menegaskan bahwa mobil ini adalah Jeep Rubicon KW alias replikanya.

Namun pada bagian tampang atau fasia depannya, menurut kami, mobil BAIC BJ40 Plus ini lebih mirip dengan Jeep Compass, SUV Amerika yang bentuknya lebih kalem. Lampunya tidak bulat, grill-nya tidak kotak. Lebih ramah di mata mereka yang tidak terlalu senang dengan tampilan Jeep Rubicon yang terkesan laki banget.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *