Ciputra Group Berikan Gratis Biaya KPR Selama Juni di Citra Indah City

Perumahan Citra Indah City

RADARSUKABUMI.com – Menyambut era ‘new normal’, developer terpercaya berskala nasional, Ciputra Group memberikan sejumlah promo menarik untuk para peminat properti yang dikembangkannya. Misalnya saja pada salah satu mega proyek perumahan yang dikembangkan di Timur Jakarta, perumahan Citra Indah City.

Selama Juni 2020 ini, developer memberikan keringanan gratis biaya kpr bagi para pembeli perumahan Citra Indah City yang menggunakan skema pembayaran tersebut. Promo pada bulan ini merupakan rangkaian kecil dari sejumlah promo yang ditawarkan Ciputra Group untuk perumahan Citra Indah City selama tahun 2020 berlangsung.

Bacaan Lainnya

Sebelum bulan ini, terdapat berbagai promo menarik yang ditawarkan untuk pembelian perumahan Citra Indah City. Misalnya saja potongan bunga KPR dan DP sebesar 5 persen yang diluncurkannya pada awal tahun 2020.

Terpercaya mengakomodasi lebih dari 40 ribu pemukim hingga saat ini, perumahan Citra Indah City merupakan kawasan kota mandiri seluas 1.600 hektare yang berlokasi di kawasan Cileungsi yang strategis dan merupakan perbatasan Jakarta Timur – Bekasi – Bogor. Berlokasi tepatnya di Jalan Raya Jonggol KM 23,2 , Jonggol, Cileungsi, kawasan ini dilengkapi dengan berbagai macam akses jalan raya dan jalan tol menuju kawasan-kawasan vital di Jabodetabek.

Mengusung konsep back to nature, setiap unit perumahan Citra Indah City dikembangkan dengan alokasi ruang terbuka hijau yang sangat luas dan berdekatan dengan lanskap lingkungan setempat yang hijau nan asri.

Tidak hanya unggul dalam nuansa alami yang disuguhkan, perumahan Citra Indah City juga menghadirkan keunggulan dari sisi penyediaan fasilitas penunjang kehidupan pemukimnya di dalam kawasan perumahan. Beberapa fasilitas yang berada dalam kawasan perumahan antara lain mulai dari  lapangan olahraga (lapangan futsal, lapangan tenis), jogging track, tempat ibadah,  kolam renang, sistem keamanan 24 jam (one gate system), feeder Busway, hingga tempat wisata waterpark.

Saat ini perumahan Citra Indah City masih menawarkan hunian-hunian terbaiknya dengan banderolan harga terjangkau untuk segmen masyarakat menengah ke bawah. Yakni mulai dari kisaran harga 200 hingga 300 jutaan rupiah. Dilansir dari portal properti Lamudi.co.id, beberapa cluster yang ditawarkannya antara lain yaitu Cluster Bukit Cerbera (Luas bangunan 22 m2-36 m2), Cluster Bukit Melia (22 m2 – 36 m2), dan Cluster Bukit Salvia (33 m2 – 38 m2).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *