Sukabumi – Bogor Macet Parah Akibat Kecelakaan di Parungkuda

Kecelakaan di Parungkuda (foto: facebook/ist)

SUKABUMI, RADARSUKABUMI.com – Kecelakaan kembali terjadi antara satu truk kontainer dan mobil box di Jalan Raya Siliwangi, tepatnya depan PT Japfa, Kampung Cipanggulaan, Desa Pondokaso Landeuh, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi pada Rabu (15/5/2019) sore.

Dari informasi yang dihimpun Radarsukabumi.com, kecelakaan tersebut mengakibatkan kemacetan yang sangat parah di jalur Sukabumi – Bogor. Dari unggahan video netizen Sukabumi di media sosial, banyak yang menyebutkan bahwa kemacetan tersebut hilang berkilo-kilo meter.

Bacaan Lainnya

“Kemacetan parah. Ke arah Bogor sampai Cicurug, ke arah Sukabumi sampai Cibadak,” sebut Asep, salah seorang warga.

Belum diketahui apa penyebab kecelakaan tersebut. Namun, diduga kuat truk kontainer bernopol B 5711 FEH tersebut terlibat benturan dengan mobil box dengan nopol B 9372 FCG.

Hal ini tampak dari kondisi kedua kendaraan bermuatan berat tersebut. Pada bagian depan, masing-masing kendaraan terlihat penyok karena benturan keras.

Sementara itu, proses evakuasi sedang diupayakan untuk dilakukan. Evakuasi sedikit mengalami hambatan lantaran hujan deras.

(izo)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *