Sekejap, Rp 100 Juta Raib

SUKABUMI – Pencurian dengan modus pecah kaca kembali memakan korban. Kali ini, uang Rp 100 juta milik kontraktor raib. Uang serta dokumen milik Supriyanto itu, di curi dalam mobilnya di Jalan RE Martadinata, Kelurahan Gunungparang, Kecamatan Cikole.

Dari pengakuan korban, dirinya mengambil uang tersebut di salah satu bank swasta di Jalan A Yani sekitar pukul 14.30 WIB. Uang beserta dokumen-dokumen disimpan dalam mobilnya.

Bacaan Lainnya

“Saya ambil uang Rp 100 juta, pecahannya Rp 100 ribu dan Rp 50 ribu. Setelah itu, saya melintas di depan Mako Polres, masuk ke jalan Gedung Juang, lewat jalan RE Martadinata belok ke Jalan Jenal Jakse. Lalu parkir di pinggir jalan di depan gereja,” jelasnya, Rabu (5/2).

Tepat di Jalan Zaenal Jakse, dirinya sempat berhenti untuk menemui seseorang. Jarak dari tempat ngobrolnya dengan mobil hanya lima meter. Namun dengan cepat dua orang yang berboncengan memecahkan kaca mobilnya dan mengambil uang yang disimpannya dalam tas.

“Kejadiannya cepat sekali. Saya pun sempat melihat aksi itu. Tapi, dengan cepat mereka melarikan diri,” sebutnya.

Namun begitu, tardapat motor lainnya yang terkesan memantau aksi tersebut. Anehnya, orang tersebut tidak menolongnya. Dirinya menduga, orang tersebut adalah komplotan pencuri.

“Saya sempat kejar dibantu oleh ojek online. Tapi tak terkejar. Saya pun berteriak tapi pelaku cukup cepat,” sebutnya.

Selain uang, sejumlah dokumen proyek dan kamera digital miliknya raib. Mulai dari dokumen-dokumen penawaran, buku tabungan semuanya di dalam tas.

“Saya udah melaporkan kasus tersebut ke polisi. Sejumlah polisi datang untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP),” tandasnya. (upi/t)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *