Rumah Warga Kecamatan Waluran Diratakan Sijago Merah, Begini Kronologisnya

RATA DENGAN TANAH : Warga sekitar saat melihat kondisi bangunan rumah (24) di Kampung Cimacan, RT 04/ 02, Desa Mangunjaya, Kecamatan Waluran, hangus terbakar setelah dilalap si jago merah pada akhir pekan kemarin (10/04/2021) sore.

WALURAN — Diduga akibat korsleting listrik, rumah panggung milik Cicih (24) di Kampung Cimacan, RT (04/02), Desa Mangunjaya, Kecamatan Waluran, hangus terbakar setelah dilalap si jago merah pada akhir pekan kemarin (10/04/2021) sore.

Seorang warga Kampung Cipicung, RT (02/01), Desa Mangunjaya, Kecamatan Waluran, Dede Intan Slamet (35) mengatakan, kuat dugaan perisitiwa kebakaran yang terjadi sekira pukul 16.00 WIB ini, berasal dari korsleting listrik, sebab saat kebakaran banyak warga yang melihat api pertama menyala dari atap rumah korban.

Bacaan Lainnya

“Sementara, saat kejadian pemilik rumah. Yakni Ibu Cicih sedang pergi ke MCK yang lokasinya sekitar 100 meter dari lokasi rumahnya yang terbakar. Sedangkan suaminya bernama Koten atau Tendi sedang berada di luar atau kerja,” kata Dede kepada Radar Sukabumi pada Minggu (11/04/2021).

Sewaktu kebakaran, sambung Dede, warga yang merupakan tetangga korban langsung melaporkan pertisiwa tersebut kepada pemerintah desa setempat. Setelah itu, warga langsung gotong royong untuk memadamkan api.

“Api sulit dipadamkan. Lantaran bangunan rumah milik korban terbuat dar anyaman bambu. Sehingga dalam waktu 45 menit saja, api sudah menghabiskan bangunan beserta seluruh isi rumah korban,” paparnya.

Api berhasil dipadamkan sekira pukul 17.00 WIB setelah warga sekitar gotong royong dan berjibaku memadamkan api dengan peralatan seadanya. Meski tidak ada korban jiwa, namun akibat kebakaran ini kerugian ditaksir mencapai sekitar Rp30 juta. Sebab, bangunan yang terbuat dari anyaman bambu beserta isinya hangus terbakar hingga nyaris rata dengan tanah.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *