Longsor Lemahduhur, Satu Rumah Hancur

ASSESSMENT: Petugas saat mengecek kondisi rumah yang diterjang longsor di Kampung Lemahduhur, RT 04/03, Desa Cianaga, Kecamatan Kabandungan.

KABANDUNGAN — Satu rumah di Kampung Lemahduhur, RT 04/03, Desa Cianaga, Kecamatan Kabandungan rusak akibat diterjang longsor sekira pukul 22.10 WIB,  kemarin. Meski tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, namun kerugian ditaksir mencapai Rp100 juta.

Koordinator Pusdalop Badan Pananggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sukabumi, Daeng Sutisna mengatakan, longsor terjadi saat wilayah Kabandungan diguyur hujan deras pada Sabtu lalu.

Bacaan Lainnya

“Ya, longsor ini terjadi ditengah-tengah guyuran hujan. Alhamdulillah tidak ada korban jiwa, kerugian ditaksir sekitar seratus juta rupiah,” kata Daeng kepada Radar Sukabumi, Minggu (13/10).

Daeng menjelaskan, rumah berukuran 12 x 6 meter persegi itu dihuni dua kepala keluarga dari delapan jiwa. Mereka adalah Saepuloh (47), Een (38), Yana (19), Sari (14), Sifa (6), Obar (31), Yani (22) dan Jinan Aulia (1,5).

“Sampai saat ini, petugas masih bersiaga di lokasi karena dikhawatirkan terjadi longsor susulan,” ujarmya.

Daeng menyebutkan, seluruh penghuni untuk sementara sudah dievakuasi ke rumah kerabatnya, mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan. “Akibat kejadian ini perekonomian dua keluarga ini terganggu. Bantuan yang dibutuhkan berupa bantuan darurat dan stimulan,” paparnya.

Daeng menerangkan, hampir seluruh wilayah Kabupaten Sukabumi memiliki potensi bencana alam. Seperti angin kencang, banjir, gempa bumi, longsor dan bencana lainnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *