Jalur Utara Sukabumi Padat Meranyap, Ini Penyebabnya

Sukabumi
PADAT MERANYAP : Kodisi jalan Nasional Sukabumi tepatnya di wilayah Kadupugur terlihat padat meranyap.

SUKABUMI — Jalur Utara Kabupaten Sukabumi terpatau padat meranyap, Sabtu (08/01/2022). Berdasarkan hasil pantauan radar Sukabumi, kepadatan dimulai dari pintu keluar Jalur lingkar Selatan Cibolan hingga perlintasan Rel Kereta Api Karang Tengah Cibadak.

Kepadatan terjadi diduga akibat dari banyaknya kendaraan wisatawan dan kendaraan besar yang keluar di siang hari. Selain itu, setiap pintu keluar dari jalan-jalan kecil menambah kepadatan terjadi. Seperti di perlintasan Rel Kereta Api yang jalannya susah dilalui menghambat laju kendaraan yang menimbulkan kepadatan panjang.

Bacaan Lainnya

Iwan Setiawan (45) salah seorang pengendara mobil mengatakan, jalur yang ditempuh dari arah Cibadak sampai jalur Cibolang memakan waktu hingga satu jam setengah, padahal kalau hari biasanya hanya memakan waktu setengah jam saja.

“Ya padat, apalagi di perlintasan Rel Kereta Api karang tengah dan di keluar pitu masuk Jalur Cibolang ini sama padatnya, mungkin karena banyak wisatawan yang datang dan kendaraan besar yang keluar, “jelas Iwan, pada Sabtu (08/01/2022).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *