Gedung DPR dan Semua Anggotanya Dijual Rp 500

Ribuan mahasiswa turun ke jalan dan menggelar aksi di depan gedung DPR. Mereka memprotes sejumlah undang-undang yang dinilai bermasalah.

Belum lama ini, netizen dibuat heboh dengan munculnya sebuah gambar di salah satu e-commerce Indonesia, Tokopedia yang memperlihatkan gedung DPR.

Bacaan Lainnya

Menariknya, pada keterangan fotonya tertulis “Gedung DPR beserta anggota dewannya”. Gedung DPR beserta anggotanya tersebut dijual. Tak hanya itu saja, penawaran lainnya juga muncul di layanan jual beli online tersebut dengan memperlihatkan gedung DPR namun dengan keterangan yang berbeda.

Ada-ada saja ekspresi masyarakat untuk mengkritik dan menyindir kinerja anggota DPR. Selain demonstrasi dan poster sindiran, ada juga lho warganet yang menyindir kinerja anggota parlemen melalui platform e-commerce.

Maksudnya gimana nih? Iya jadi tahu enggak di platform e-commerce ada beberapa pedagang online yang menjual Gedung DPR beserta semua anggotanya dan isinya. Gokil guys!

Beberapa pedagang online iseng menjual Gedung DPR beserta seluruh anggotanya dengan harga di luar nalar. Harga yang ditawarkan yaitu Rp1000, ada yang menawarkan cuma Rp500, seharga Rp666 dan ada yang menawarkan Rp100 juta dengan cicilan 0 persen.

Namun Tokopedia, yang menjadi platform pelapak untuk menjual Gedung DPR-RI beserta penghuninya itu langsung sigap dengan memblokir tautan dan akun sang pelapak.

“Product is Banned, its info isn’t accessible,” demikian tulisan di laman tersebut.

Para anggota DPR sedang menjadi sorotan karena akan mengesahkan sejumlah undang-undang kontroversial pada pekan ini. Ribuan mahasiswa dan pelajar telah mengepung Gedung DPR sejak Senin 23 September’ untuk memprotes pengesahan undang-undang tersebut. (Zen)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *