Aliansi BEM Sukabumi Siapkan Aksi Besar-besar Akbar

BEM-Sukabumi
Mahasiswa dari berbagai kampus yang tergabung dalam Aliansi BEM Sukabumi (ABSI) melakukan konsolidasi untuk rencana aksi besar-besaran pada 11 April mendatang.

SUKABUMI – Ratusan Mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi BEM Sukabumi (ABSI) menggelar konsolidasi akbar di Lapang Merdeka Kota Sukabumi. Para mahasiswa ini diperkirakan akan melaksanakan aksi unjuk rasa pada 11 April mendatang ke DPRD Kota Sukabumi. Mereka akan membawa tiga isu.

Perwakilan dari ABSI Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa STKIP-PGRI Sukabumi, Rudiansyah mengatakan, aksi tersebut merupakan aksi penolakan isu yang di hembuskan oleh pemerintah. Apalagi kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) yang membuat rakyat sengsara.

Bacaan Lainnya

“Kita akan menolak Pemindahan Ibu Kota Negara (IKN) dan yang kedua menolak kenaikan BBM. Serta ketiga, meminta hentikan aparat yang reprensif kepada masa aksi. Intinya kami meminta wujudkan reformasi yang sejati,” kata Rudiansyah kepada Radar Sukabumi, Jumat (8/4).

ABSI ini tergabung dari perwakilan 23 kampus yang ada di Kota dan Kabupaten Sukabumi. Mereka bersepakat bersama-sama sama menolak kenaikan harga BBM. aksi ini akan dilakukan besar-besaran.

“Kita sudah bersepakat untuk melaksanakan aksi bersama membawa isu nasional yang hari ini sedang di pertontonkan kepada rakyat oleh pemerintah,” katanya.

Dirinya mengakatan, negara sedang bermain-main dengan rakyatnya sendiri. Hal ini jangan sampai undang-undang yang di jungjung tinggi oleh rakyat, malah dinodai oleh segelintir elit politik.

“Kita sebagai generasi penerus, tidak mungkin akan diam dan menonton kesalahan para elit politik. Sudah waktunya kita bersama-sama melawan siapun yang akan merubah undang-undang demi kepentingan politik,” tegas Rudiansyah.

Ia juga mengajak kepada semua elemen masyarakat, untuk sama-sama menolak isu nasional yang dihembuskan oleh pemerintah.

Tidak hanya ABSI yang akan melaksanakan aksi nanti, melainkan bersama-sama dengan sahabat-sabahat CIPAYUNG dari mulai PMII, GMNI, HMI, KAMMI, IMM, dan juga organisasi lainnya seperti HIMASI, FKGM-NU Kota Sukabumi dan yang lainnya untuk menggelar aksi unjuk rasa didepan DPRD,” bebernya

“Dalam aksi damai ini, kita akan membuktikan kepada negara bawa kita dari daerah solid untuk menolak segelintir elit politik yang memanfaatkan negara.

Walaupun kita dari lokal, kita akan buktikan aksi kita aksi damai dan akan menyamakan persepsi dengan berbagai macam perbedaan antar kampus. Perbedaan dengan antar organisasi nasional maupun lokal. Karna kepentingan kita sama,” pungkasnya.(cr1/t)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *