30 Persen Pedagang Pasar Pelita Sudah Mulai Beroperasi

Pasar Pelita Modrn Kota Sukabumi
Pasar Pelita Modrn Kota Sukabumi

SUKABUMI — Pasar Pelita Modern Kota Sukabumi, saat ini sudah mulai aktif beroperasi. Bahkan, sebanyak 30 persen para pedagang sudah mulai berjualan. Sementara sisanya, hingga saat ini masih melakukan pembenahan dan renovasi kios serta los.

Tim Pengelola FAP Humas Pasar Modern Pelita Kota Sukabumi, Sonya Yuliana menjelaskan, di Pasar Pelita Modern ini terdapat dua gedung yaitu gedung blok A dan blok B. “Saat ini yang sudah mulai aktif berjualan yaitu di lantai basement yang diisi untuk komoditi basah, sedangkan lantai dasar untuk yang berjualan komoditi kering,” kata Sonya kepada Radar Sukabumi, Rabu (9/3).

Bacaan Lainnya

Tak hanya itu, lanjut Sonya, di Pasar Pelita Modern ini juga terdapat lahan parkir yang sangat luas dengan keamanan terbaik menggunakan sistem gate modern.

“Sementara, fasilitas di dalam ada eskalator dan lif, toilet dan tersedia mushola disetiap setiap lantai. Kami menyuguhkan fasilitas terbaik baik bagi pedagang maupun para pembeli,” ujarnya.

Namun saat ini, lanjut Sonya, tidak dipungkiri saat ini masyarakat yang berbelanja di Pasar Pelita Modern ini masih cukup minim. Pasalnya, masyarakat masih mengira bahwa pasar terebut belum beroperasi.

“Padahal pembukaan pasar ini sudah dilakukan sejak beberapa waktu lalu, mungkin karena belum mengetahui sudah beroperasi sehinngga masyarakat yang belanja masih minim,” paparnya.

Sebab itu, Sonya menuturkan, pihak pengelola bakal berupaya menginformasikan pembukaan Pasar Pelita Modern ini kepada masyarakat salah satunya dengan menyebar ubul-ubul dan beberapa upaya lainnya. Hal ini, dilakukan untuk menarik minat para pembeli.

“Kami akan segera menyebar pemasangan ubul-ubul agar masyarakat mengetahui bahwa pasar ini sudah mulai dibuka dan sejauh ini baik komuditi basah maupun kering sudah tersedia,” ucapnya.

Sonya berharap, dengan mulai beroperasinya Pasar Pelita Modern ini bisa menarik animo masyarakat untuk dapat berbelanja di pasar tersebut. “Kami akan berusaha memberikan layanan terbaik. Kami mengajak masyarakat untuk bisa berbelanja di Pasar Pelita ini,” pungkasnya. (bam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *