Atlet Judo Kota Sukabumi Bawa Pulang 1 Perak dan 2 Perunggu

BOGOR– Setelah berhasil meraih sejumlah medali, Kontigen Kota Sukabumi akhirnya kembali meraih medali satu perak dan dua perunggu dalam Cabang Olahraga (Cabor) Judo yang diselenggarakan di Gedung Olahraga Lama IPB Bogor, Jalan Raya Dramaga Bogor, kemarin (9/10).

Pelatih Judo Putri Kontigen Kota Sukabumi, Dewi Komalasari mengatakan, tiga atlit yang telah meraih medali ini, yaitu Pingkan Nurhabibah (18) dengan kelas pertandingan 44 Kilogram, berhasil meraih medali perak, Syafira Tasya Aulia (17) dengan kelas 63 Kilogram berhasil meraih medali perunggu dan Muhammad Suta Sura Wijaya (16) dengan kelas pertandingan 50 Kilogram telah meraih medali perunggu.

Bacaan Lainnya

“Peraihan medali dalam Cabor Judo saat ini, akan kami evaluasi kedepannya agar lebih baik lagi,” jelas Dewi kepada Radar Sukabumi, kemarin (9/10).

Dalam meningkatkan Cabor Judo, sambung Dewi, pihaknya akan melakukan berbagai upaya. Salah satunya, melakukan penataan tempat latihan dan menjaring bibit baru yang unggul.

“Kita akan berupaya maksimal, agar Cabor Judo dapat menyumbang pundi-pundi medali. Sehingga dapat meraih prestasi gemilang,” paparnya.

Sementara itu, Wakil Ketua Umum IV Koni Kota Sukabumi R. Manurung mengatakan, pihaknya berencana akan melakukan inventarisir mengenai kejuaraan peraihan medali yang telah diraih oleh sejumlah Cabor yang ikut berlaga dalam Porda 2018.

“Selain itu, Koni Kota Sukabumi juga akan melakukan peningkatan terhadap setiap pelatih agar memiliki SK sesuai dengan bidang Cabornya masing-masing,” jelasnya.

Pihaknya merasa gembira. Lantaran, Kontigen Kota Sukabumi bisa mendapatkan kepercayaan untuk ikut berlaga dalam pesta olahraga tingkat Provinsi Jawa Barat.

“Tetapi, prestasi para cabor yang sudah menyumbangkan beberapa medali saat ini, jangan pernah merasa puas dengan keberhasilan yang saat ini diraih. Untuk itu, terus melakukan pelatihan secara intensif dan mengevaluasi setiap kekurangan. Sehingga olahraga di Kota Sukabumi lebih baik lagi,” pungkasnya.

 

(den/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *