Kapal Milik Kemenkumham Tenggelam di Perairan Nusakambangan, Dua Tewas

Kapal Tenggelam
Ilustrasi Kapal Tenggelam (Dok.JawaPos.com)

JAKARTA -– Kapal Pengayoman IV milik Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) tenggelam di wilayah perairan Nusakambangan, Jawa Tengah.

Hal ini dibenarkan oleh Kabag Humas Kemenkumham, Tubagus Erif Faturahman.

Bacaan Lainnya

“Kami sampaikan terkait informasi beredar bahwa kapal Pengayoman IV tenggelam di Nusakambangan, adalah benar,” kata Erif Faturahman dalam keterangannya, Jumat (17/9).

Erif menjelaskan, pada Jumat (17/9) sekitar pukul 09.00 WIB, kapal pengayoman IV berangkat dari dermaga Wijayapura menuju dermaga Sodong mengangkut dua truk proyek dan beberapa petugas.

Ketika berada ditengah perjalanan, kapal mulai terlihat oleng dikarenakan angin kencang dan ombak yang besar dan kuat.

“Kapal pengayoman tenggelam dan terbawa arus menuju ke tengah selat,” ucap Erif.

Mengetahui peristiwa ini, lanjut Erif, pihaknya langsung melakukan serangkaian evakuasi. Dia menyebut, Sesditjen PAS langsung menuju ke Nusakambangan untuk melakukan koordinasi dan memonitor pelaksanaan penanganan dengan Kakanwil Jateng.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *