PLN Sukabumi Wanti-wanti Pemasangan Umbul-umbulan 17 Agustus

Umbul-umbul berpotensi mengganggu jaringan SUTM milik PLN

SUKABUMI, RADARSUKABUMI.com – PLN mewanti-wanti semarak perayaan HUT Republik Indonesia yang ke-74 tahun. Sebab salah satu yang dapat mengakibatkan terjadinya pemadaman listrik mendadak adalah gangguan pada jaringan listrik.

Manajer Bagian Jaringan PLN UP3 Sukabumi Heri Ginanjar mengatakan, pihaknya mengimbau kepada setiap elemen masyarakat agar tidak memasang bendera dan umbul-umbul dekat dengan jaringan listrik.

Bacaan Lainnya

“Kami mengimbau kepada masyarakat Sukabumi agar tidak memasang bendera dan umbul-umbul dekat dengan jaringan listrik PLN karena dapat mengakibatkan pemadaman listrik,” kata Heri Ginanjar kepada Radarsukabumi.com, Jumat (9/8/2019).

Heri mengatakan, imbauan yang dikeluarkan oleh PLN pusat ini berlaku secara nasional. Imbauan inipun bukan berarti larangan, melainkan agar bendera dan umbul-umbul tersebut dipasang pada jarak yang aman dengan jaringan SUTM PLN.

“Jadi kami meminta untuk bendera dan umbul-umbul itu dipasang ada jaraknya. Tidak berdekatan dengan kabel dan jaringan karena seperti yang disebutkan tadi, bisa berpotensi mengganggu jaringan listrik,” paparnya.

Selain itu, lanjut Heri, PLN juga meminta kesediaan masyarakat Sukabumi yang di depan rumahnya memiliki pohon yang posisinya mengenai atau nyaris menyentuh kabel jaringan SUTM 20 Kv milik PLN. Sebab keberadaan pohon yang dekat dengan jaringan listrik pun dapat menggangu jaringan listrik.

“Sukabumi ini memiliki karakter berangin. Nah kami khawatir kalau terjadi angin kencang, lalu pohon-pohon yang tinggi tersebut jatuh atau roboh, lalu mengenai jaringan SUTM 20 Kv maka dipastikan akan terjadi gangguan. Sehingga sebelum itu terjadi, lebih baik kita cegah dengan memotong pohon yang berpotensi menggangu jaringan kelistrikan,” pungkasnya.

(izo/rs)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *