Rumah Ketua RW di Kota Sukabumi Jadi Sentra Vaksinasi

Vaksinasi dilakukan di rumah RW 04
Percepatan Vaksinasi dilakukan di rumah RW 04 Kelurahan Tipar, Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi

CIKOLE- Pemerintah Kota Sukabumi kembali melakukan percepatan vaksinasi Covid-19 kepada masyarakat Kota Sukabumi. Kali ini, vaksinasi covid-19 dilakukan di rumah Ketua RW 04 dengan sasaran warga RW 04 dan 06 sebanyak 1.600 orang.

“Alhamdulillah peran Rw dan Rt sangat membantu sekali dalam percepatan vaksinasi covid-19 ini,” uja Walikota Sukabumi, Achmad Fahmi.

Bacaan Lainnya

Dikatakannya, Vaksinasi berbasiskan ke -RW an ini dilaksanakan Pemerintah Kota Sukabumi dalam rangka mempercepat Vaksinasi Covid -19. Harapannya setelah dilaksanakan Vaksinasi di tingkat ke -RWan ini maka akan memudahkan masyarakat yang akan melakukan vaksinasi.

“Ini merupakan langkah kami dari pemerintah agar warga bisa mengakses dengan mudah vaksinasi. Sehingga percepatan vakasinasi bisa sesuai dengan target,” katanya.

Percepatan vaksinasi ini kata Fahmi melibatkan seluruh stakeholder di tengah masyarakat. Seperti Ketua RT dan RW dan juga tokoh masyarakat lainnya.

“Kebersamaan ini yang akan terus kita bangun, karena pandemi ini mengajarkan kita untuk selalu kompak dan bersama-sama, agar pandemi ini cepat pulih,” imbuhnya.

Sementara itu, Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, dr Lulis Delawati mengatakan percepatan vaksinasi putaran ke ke dua ini dilakukan di 9 kelurahan dari tujuh kecamatan.

“Iya, akselerasi percepatan vaksin saat ini dilakukan dua hari, yakni Jumat dan Sabtu. Kita sebar di sejumlah titik di 9 kelurahan,”katanya.

Lokus akselerasi percepatan vaksin ini kata Lulis berbasiskan kewilayahan atau RW. Dimana pihaknya menyisir lokasi yang tingkat vaksinasi di wilayah tersebut masih rendah.

“Kita sudah mempunyai data di setiap wilayah, dari data tersebut kita petakan daerah mana yang rendah. Lalu kita gempur wilayah tersebut,”pungkasnya. (rhm)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *