Pemkot Sukabumi Berkomitmen Kembangkan Kesenian Tradisional

Walikota Sukabumi, Achmad Fahmi saat membuka acara kegiatan pengembangan kesenian tradisional dan peningkatan kapasitas tata kelola lembaga kesenian tradisional tahun 2021 di Hotel Balcony, Senin (26/4).

RADAR SUKABUMI – Pemkot Sukabumi menggagas kegiatan pengembangan kesenian tradisional dan peningkatan kapasitas tata kelola lembaga kesenian tradisional tahun 2021 di Hotel Balcony, Senin (26/4).

Kegiatan yang dibuka Walikota Sukabumi Achmad Fahmi dan dihadiri Wakil Walikota Sukabumi Andri Setiawan Hamami ini mengambil tema Komunitas seni terbina, seni budaya terjaga menuju masyarakat religius, nyaman, dan sejahtera (Renyah).

Bacaan Lainnya

“Dalam RPJMD 2018-2023 tercatat misi pertama yakni semangat pemda dalam 5 tahun mewujudkan masyarakat beragama religius dan mewujudkan masyarakat sehat cerdas dan berbudaya serta kreatif,” ujar Walikota Sukabumi, Achmad Fahmi.

Itulah sebabnya pemda berkomitmen budaya adalah salah satu bagian tidak bisa dipisahkan dalam proses pembangunan di kota. Misalnya kegiatan yang digagas Dinas Pendidikan dan Kebudayaan ini merupakan acara tahunan yang dilakukan dalam kerangka mempersatukan dan menghimpun para pengelola dan pelaku seni budaya.

Di sisi lain, pihaknya menyadari benar perkembangan teknologi informasi yang luar biasa dan pelaku seni budaya harus mampu cepat beradaptasi dan memanfaatkan percepatan teknologi. Pelaku seni tidak alergi dengan perkembangan teknologi informasi tanpa meninggalkan jati diri budaya asal.

“Pemda tidak bisa melakukan pembangunan sendiri dengan keterbatasan yang dimiliki termasuk seni dan budaya perlu dukungam dari semua pihak,” pungkanya. (bal/radar sukabumi)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *