Fahmi: Jaga Kota Kita Jangan Rusak Fasilitas Umum

Walikota Sukabumi, Achmad Fahmi

RADARSUKABUMI.com – Walikota Sukabumi, Achmad Fahmi sangat prihatin atas tindakan dari beberapa oknum pengrusakan dan aksi vandalisme di sejumlah fasilitas umum.

Penyampaian aspirasi bisa dilakukan dengan tindakan yang tidak anarkis dan mengedepankan kesantunan.

Bacaan Lainnya

“Pelaksanaan penyampaian aspirasi masyarakat itu dilindungi oleh Undang-Undang, dan kami dari Pemerintah mempersilahkan untuk menyampaikannya, jangan sampai merusak fasilitas umum,” katanya.

Fahmi pun berpesan kepada masyarakat untuk memberikan aspirasi itu secara santun dan beretika.

“Sampaikanlah aspirasi tersebut dengan baik, apabila penyampaiannya ingin didengar dengan oleh pemerintah pusat, dengan cara-cara yang baik juga,” tegasnya.

Semoga kedepannya tidak akan terjadi lagi seperti kejadian sebelumnya. Diharapkan masyarakat tidak mudah terprovokasi sehingga mengakibatkan hal yang tidak diinginkan.

“Saya sangat prihatin dan menyangkan atas tindakan oknum yang tidak bertanggung jawab tersebut. Namun saya berharap nantinya hal seperti itu tidak kembali terjadi,” ucapnya.

Sementara itu, terkait pengrusakan dan vandalisme disejumlah tempat fasilitas publik tersebut, sementara ini masih belum dilakukan penghitungan kerugian.

“Saya berharap untuk kedepannya, aksi unjuk rasa tidak kembali terulang. Mari bersama-sama untuk menjaga kota kita, dengan cara menjaga dan merawatnya,” pungkasnya. (bal)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *