Dana Penggalangan ASN PEmkot Sukabumi, Terkumpul Rp 400 Juta

Pejabat dilingkungan Setda Kota Sukabumi saat melakukan rapat di luar ruangan dengan diberikan jarak.

SUKABUMI – Uang yang disisihkan oleh para Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota Sukabumi telah terkumpul sebanyak Rp 400 juta. Uang tersebut rencananya akan di berikan kepada masyarkat dalam bentuk paket sembilan bahan pokok (sembako).

Hal ini, disampaikan oleh Sekretaris Daerah Kota Sukabumi, Dida Sembada.

Bacaan Lainnya

Menurutnya, penggalangan dana dari Aparatur Sipil Negara (ASN) telah terkumpul sebanyak Rp 400 juta.

“Penggalangan dana yang sudah terkumpul sebanyak Rp 400 juta itu merupakan hasil pengumpulan di bulan Aprli, sedangkan untuk bulan Mei masih dalam proses,” jelasnya, Rabu (13/5).

Dana yang sudah terkumpul tersebut hingga saat belum disalurkan, dana tersebut bakal digunakan kedalam penangan Covid-19 di wilayah Kota Sukabumi.

“Ya, dana tersebut untuk penanganan Covid-19, yang diperuntukan bagi masyarakat yang terdampak, dana tersebut akan digunakan untuk penanggulangan yang tidak tercover oleh APBD,”ujarnya.

Nantinya lanjut dia, dana hasil penggalangan dari ASN dilingkungan Pemkot Sukabumi itu akan diberikan pada masyrakat dalam bentuk paket sembako atau dalam bentuk lainnya.

“Dana yang sudah terkumpulkan itu kemungkinan akan digunakan untuk paket sembako atau dibelikan alat kesehatan medis, tetapi kita akan melihat terlebih dulu kebutuhan apa yang benar dibutuhkan,” jelasnya.

Anggaran yang terkumpul tersebut tersebut merupakan hasil penyisihan dan keikhlasan dari ASN Eselon II hingga Eselon III dan pelaksanan.

“Sesuai dengan kesepakatan bersama untuk pejabat Eslon II menyisihkan sebersar 15 persen dan Eselon III 12,5 persen, dan Eselon IV mencapai 10 persen, sedangkan pelaksana tidak dipatok,”pungkasnya. (upi/t)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *