Bawaslu Kota Sukabumi Tingkatkan Kapasitas SDM, Menuju Pemilu 2024

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Sukabum.
Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Sukabum.

SUKABUMI— Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Sukabumi makin gencar menyiapkan kuda-kuda untuk menghadapi pemilu 2024 mendatang.

Saat ini Bawaslu sedang mempersiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) dengan menggelar pelatihan investigasi dan klarifikasi.

Bacaan Lainnya

Koordinator Divisi Hukum, Penindakan Pelanggaran, dan Penyelesaian Sengketa Bawaslu Kota Sukabumi Yasti Yustia Asih, mengatakan pelatihan tersebut bertujuan untuk memberikan materi tentang bagaimana caranya menangani pelanggaran dan permasalahan pemilu yang nantinya akan dihadapi.

“Kemampuan investigasi dan klarifikasi diperlukan untuk menangani pelanggaran pemilu. Jadi kami fokuskan pada metode ini, sehingga segala bentuk permasalahan bisa terselesaikan dengan cepat,” ujar Yasti kepada wartawan, Rabu (27/4)

Diterangkan Yasti, pada pelatihan kali ini, pihaknya melibatkan narasumber yang berkompeten, seperti dari kepolisian, kejaksaan hingga dari Bawaslu Jawa Barat Bidang Kordiv Penanganan dan Pelanggaran Pemilu, Sutarno.

“Investigasi dan klarifikasi merupakan hal yang penting dalam pemilu. Khususnya dalam menangani pelanggaran yang bersifat administratif, pidana, etik, dan lainnya.

Berkaitan tugas kami sebagai pengawas pemilu, memerlukan yang namanya investigasi dan klarifikasi ketika penanganan pelanggaran,” terangnya.

Yasti menambahkan, pelatihan ini tidak hanya dilakukan oleh petugas yang nantinya akan diterjunkan ke lapangan, namun pihaknya juga menyaipak para relawan dari Sekolah Kader Pengawasan Partisipatif (SKPP).

“Kami selalu melatih kader SKPP. Sebab, mereka akan menjadi kader pengawasan dan kepanjangan tangan Bawaslu. Khususnya, dalam membantu mengawasi setiap tahapan pemilu,” bebernya.

Selain itu, berbagai kerjasama pun dilakukan Bawaslu Kota Sukabumi untuk memperluas pengawasan. Hal itu seperti, kerjasama dengan kampus hingga organisasi kepemudaan dan masyarakat.

“Dari internal, kami selalu meningkatkan kapasitas SDM,” pungkasnya. (cr1/t)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *