SCG Donasikan Bilik Swab Bertekanan Positif

Presiden Direktur PT Semen Jawa Somchai Dumrongsil beserta Tim SCG saat foto bersama dengan perwakilan Puskesmas Cicurug serta Bappeda Kabupaten Sukabumi.

SUKABUMI — PT SCG melalui anak perusahaannya PT Semen Jawa dan PT Tambang Semen Sukabumi, kembali memberikan donasi bilik swab bertekanan positif. Kali ini, perusahaan asal Thailand itu, telah memberikan bantuan tersebut kepada Puskesmas Cicurug, belum lama ini.

Presiden Direktur PT Semen Jawa dan PT Tambang Semen Sukabumi, Somchai Dumrongsil mengatakan, sedikitnya total empat bilik swab telah diberikan untuk Sukabumi oleh SCG, setelah sebelumnya diberikan kepada RSUD Sekarwangi, Labkesda Kota Sukabumi, dan Pendopo Kabupaten Sukabumi.

Bacaan Lainnya

“Bilik swab bertekanan positif ini merupakan sebuah solusi inovatif SCG sebagai bentuk peduli bersama untuk melindungi tenaga medis dari kemungkinan terinfeksi Covid-19 dari pasien serta membantu menekan penyebaran Covid-19 di Sukabumi,” kata Somchai kepada Radar Sukabumi, Senin (12/10).

Menurutnya, bilik swab bertekanan positif ini dibuat dengan hollow steel structure dan sandwich wall panel dari lembaran logam dan foam yang menjadikan bilik ini kokoh, ringan, steril dan cepat dalam proses produksi. Bilik Swab SCG ini juga menggunakan metode positive pressure atau tekanan positif untuk memastikan udara yang mungkin telah tercemar di luar tidak terkontaminasi ke dalam bilik.

“Selain itu, bilik swab ini dilengkapi dengan HEPA Filters 99,97 persen dan sinar UV yang dapat membunuh virus serta exhaust fan guna memastikan keamanan dan kenyamanan para tenaga medis dalam menggunakannya,” paparnya.

Pihaknya berharap melalui penyediaan bilik swab bertekanan positif ini dapat membantu melindungi para tenaga medis dari paparan Covid-19. “Serta dapat menjaga keamanan sekaligus memberikan kenyamanan bagi tenaga medis dalam melakukan tugasnya, dimana tenaga medis merupakan garda terdepan dalam melawan dan menangani Covid-19,” timpalnya.

Untuk itu, PT SCG terus mendorong seluruh masyarakat untuk peduli bersama melawan pandemi Covid-19 dengan tetap menaati seluruh himbauan pemerintah, disiplin dalam menggunakan masker dan menerapkan jarak sosial, serta senantiasa menjaga kesehatan diri dan lingkungan. “Dengan semangat lebih baik, passion for better, bersama-sama Indonesia dapat menangani pandemi Covid-19,” bebernya.

Sementara itu, Kepala Puskesmas Cicurug Dini Desti Susanti mengucapkan banyak terimakasih kepada PT SCG, dengan adanya SCG bilik swab sangat bermanfaat bagi tenaga medis, khususnya di Puskesmas Cicurug dalam melakukan screening dan tracking memutus mata rantai Covid-19.

“Dimana Puskesmas kami merupakan jumlah kasus terkonfirmasi terbanyak Covid-19. Semoga kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Sukabumi, khususnya di Puskesmas Cicurug angkanya bisa menurun dan bersama-sama kita mengalahkan Covid-19,” pungkasnya. (den)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *