PT Semen Jawa dan PT Tambang Semen Sukabumi MoU Bersama Lima Desa

PT Semen Jawa dan PT Tambang Semen Sukabumi
KERJASAMA : PT Semen Jawa dan PT Tambang Semen Sukabumi, saat MoU bersama lima desa dan Bupati Sukabumi, Marwan Hamami di Gedung Pendopo Sukabumi, belum lama ini.

Sementara itu, Kepala Desa Kebonmanggu, Rasnita mengatakan, kegiatan penandatangana MoU ini kali ketiga desanya menerima program CSR dari PT Semen Jawa dan PT Tambang Semen Sukabumi. Selama dua tahun berturut-turut, Desa Kebonmanggu menerima pembangunan balon udara dan Taman Green and Clean SCG sebagai ikon wisata alam Karangpara.

“Pembangunan ikon wisata Desa Kebonmanggu senilai Rp 140.500.000, diharapkan dapat menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat dan meningkatkan geliat UMKM lokal,” jelasnya.

Masih kata Rasnita, ambisi PT Semen Jawa dan PT Tambang Semen Sukabumi untuk mengakselerasi pembangunan desa telah menuai hasil. Salah satunya, kelompok UMKM perikanan Sidat Bumi dan Lumbung Berkah yang tergabung dalam program Gesari (Gerakan Desa Berdikari) berhasil meraih penghargaan Anugerah Sukabumi Award 2022 pada September 2022 lalu,

“Penghargaan Bupati Sukabumi tersebut diberikan atas inovasi dan kontribusi pengembangan potensi desa,” pungkasnya. (den/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *