Polsek Kebonpedes Tanam Sorgum demi Ketahanan Pangan Sukabumi

Kapolsek Kebonpedes Ipda Tommy Ganhany Jaya Sakti, saat menanam sorgum di Kampung Babakan Khoer, RT 002/003, Desa Bojongsawah, Kecamatan Kebonpedes, Senin (16/11).

SUKABUMI, RADARSUKABUMI.com – Dalam menjaga ketahanan pangan, Polsek Kebonpedes Resor Sukabumi Kota, melakukan penanaman sorgum di Kampung Babakan Khoer, RT 002/003, Desa Bojongsawah, Kecamatan Kebonpedes, Senin (16/11).

Kapolsek Kebonpedes Ipda Tommy Ganhany Jaya Sakti mengatakan, penanaman sorgum yang dilaksanakan di Blok Tanjungsari ini telah terselenggara hasil dari kerjasama Polsek Kebonpedes bersama dengan pemerintah Desa Bojongsawah.

Bacaan Lainnya

“Dalam kegiatan tersebut disediakan bibit tanaman sorgum sebanyak lima kilogram, untuk ditanam di sawah milik pemerintah Desa Bojongsawah seluas satu hektare,” kata Tommy kepada Radar Sukabumi, Senin (16/11).

Dalam penanaman bibit sorgum, sambung Tommy, selain melibatkan pemerintah desa juga melibatkan
Bhabinkamtibmas Desa Bojongsawah, Babinsa Desa Bojongsawah, Ketua RW dan tokoh masyarakat setempat.

“Penanaman shorgum ini, bukan pertama kalinya dilakukan Polsek Kebonpedes. Bahkan, Kapolres Sukabumi Kota AKBP Sumarni, telah menanam shorgum untuk warga setempat bukan hanya di wilayah Kebonpedes saja. Tetapi wilayah lainnya juga sama. Seperti Kecamatan Gunungguruh,” paparnya.

Sementara itu, Kepala Desa Bojongsawah Mahmud Fasial menjelaskan, kegiatan penanaman sorgum ini merupakan langkah pemerintah Desa Bojongsawah dalam rangka menyiapkan ketahanan pangan di wilayah yang tengah dipimpinnya itu.

“Terutama pasca pandemi Covid-19, semoga ini menjadi langkah yang epektif dan menjadi lahan penambahan ekonomi bagi warga kami sebagai penopang untuk menutupi kebutuhan,” jelasnya.

Menurutnya, penanaman sorgum ini bekerjasama antara pemerintah Desa Bojongsawah dengan Indonesia Cerdas Desa atau ICD. Untuk itu, ia berharap dengan penanaman shorgum ini, dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi petani, terutama petani yang lahannya kurang produktif.

“Iya, karena sorgum ini bisa ditanam tanpa mesti membutuhkan air yang banyak dan bisa ditanam dilahan kering. Terutama kesediaan pangan yang cukup,” pungkasnya. (Den/rs)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *