Vaksinasi Kabupaten Sukabumi Ditarget Selesai Tahun Ini

Para Lansia di Kabupaten Sukabumi saat mendapatkan vaksin COVID-19. FOTO: UNTUK RADAR SUKABUMI

SUKABUMI – Program vaksinasi di Kabupaten Sukabumi ditarget rampung pada akhir tahun ini. Hingga saat ini, dari total sasaran sebanyak 1.674.000, kurang lebih telah 13 persen sasaran telah mendapatkan vaksin Covid-19.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sukabumi, Harus Alrasyid mengungkapkan, jumlah total sasaran Vaksinasi di Kabupaten Sukabumi sebanyak 1.674.000. Dari jumlah itu, baru 13 persen yang divaksin semenjak Vaksinasi dilaksanakan sejak Februari 2021.

Bacaan Lainnya

“Hingga saat ini baru 13 persen, kami meyakini dengan percepatan-percepatan yang dilakukan program vaksinasi akan berjalan dengan baik,” jelas Harun belum lama ini.

Jika ketersediaan vaksin lancar, pihaknya menargetkan pada akhir 2021 ini, minimal 70 peren sasaran sudah diberikan vaksin. Namun begitu, pendistribusian vaksin yang datang ke Kabupaten Sukabumi menentukannya.

“Namun semua itu tergantung dari ketersedian vaksin itu. Tentunya kembali kepada distribusi vaksin yang kita terima, kalau distribusi vaksin lancar dan vaksin tersedia tentunya akan lebih dipercepat,” sebutnya.

Hingga saat ini, vaksinasi masih dilakukan kepada para lansia. Percepatan vaksinasi bagi Lansia itu mendapat bantuan dari IKA Unpar Bandung sehingga vaksinasi massal bisa dilakukan.

“Kemarin itu ada sekitar 1.050 lansia dan pendamping. Jadi 525 diadakan di GOR Cisaat, 525 lagi di RSUD Sekarwangi. Jadi 1.050 itu sebenarnya yang pendamping 350 orang yang lansianya 750 orang. Jadi setiap dua lansia didampingi pendampin,” sebutnya.

Diharapkan pasca seluruh kalangan masyarakat divaksin dapat menjadi pemulihan kondisi. Maka dari itu, pihaknya meminta semua kalangan agar dapat mengsukseskan vaksinasi di Kabupaten Sukabumi.

“Tentunya vaksinasi ini adalah bagian daripada ikhtiar, maka dari itu semua masyarakat mengsuksekska,” tandasnya. (upi/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *