Irigasi Jebol, Petani Surade Sukabumi Memohon Perbaikan, Belasan Hektar Sawah Terganggu

saluran irigasi Ciawi - Pasirmalang, tepatnya di Kampung Banjarsari, Desa Wanasari, Kecamatan Surade, rusak setelah diterjang longsor.
RUSAK : Kondisi saluran irigasi Ciawi - Pasirmalang, tepatnya di Kampung Banjarsari, Desa Wanasari, Kecamatan Surade, rusak setelah diterjang longsor.(FOTO : UNTUK RADAR SUKABUMI)

SUKABUMI — Puluhan hektare lahan persawahan warga di Desa Wanasari, Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi terancam gagal panen. Ini terjadi akibat saluran irigasi Ciawi – Pasirmalang, tepatnya di Kampung Banjarsari, Desa Wanasari, Kecamatan Surade, rusak sehingga air tidak bisa berfungsi secara maksimal untuk mengairi lahan pesawahan warga setempat.

Kepala Desa Warnasari, Kecamatan Surade, Sudarmi kepada Radar Sukabumi mengatakan, saluran Irigasi Ciawi – Pasirmalang, tidak berfungsi secara maksimal. Lantaran, jebol setelah diterjang longsor sejak tahun 2015 lalu.

Bacaan Lainnya

“Ada sekitar 2.000 meter panjang irigasi yang jebol oleh longsor pada tahun 2015 lalu itu,” kata Sudarmi kepada Radar Sukabumi pada Kamis (26/01).

Pihaknya mengaku, bahwa pemerintah Desa Wanasari, sudah berupaya maksimal memperbaiki saluran irigasi tersebut, melalui swadaya masyarakat. Namun, usaha tersebut tidak berjalan maksimal. Karena, perbaikan saluran irigasi jebol itu, hanya menggunakan barang atau alat seadanya saja.

“Sempat kita udunan dari pemerintah desa dan masyarakat untuk memperbaiki. Namun itu semua terbatas dan tidak maksimal. Kalau dari dana desa kan tidak bisa dianggarkan, karena saluran irigasi yang rusak itu merupakan kewenangan dari pemerintah Provinsi Jawa Barat,” paparnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *