Empat Kampung Dapat Program Pipanisasi, Bantuan Baznas Kabupaten Sukabumi

PENDITRIBUSIAN AIR: Baznas Kabupaten Sukabumi saat memberikan bantuan air di Kecamatan Palabuhanratu, belum lama ini.

SUKABUMI — Empat kampung yang kesulitan air bersih mendapatkan program bantuan pipanisasi dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Sukabumi. Sedikitnya Rp90 juta dana yang dialokasikan untuk pembangunan pipanisasi ini.

Dari informasi yang diperoleh Radar Sukabumi, keempat kampung yang mendapatkan bantuan pipanisasi itu adalah Kampung Nyalindung, Desa Pasir Suren Kecamatan Palabuhanratu, dengan besaran bantuan sebanyak Rp8 juta.

Bacaan Lainnya

Selanjutnya adalah Kampung Cisaat, Desa Citarik, Palabuhanratu dengan nilai bantuan sebesar Rp20 juta. Ketiga adalah Kampung Kampung Pasir Randu, Desa Pasir Baru, Kecamatan Cisolok, dengan bantuan yang diberikan sebesar Rp40 juta. Kampung terakhir adalah Kampung Pojok, Desa Cimanggu, Kecamatan Palabuanratu, dengan jumlah bantuan sebesar Rp 22 juta.

Kepala Bidang Administrasi Umum Baznas Kabupaten Sukabumi, M Kamaludin mengatakan, bantuan pipanisasi ini disalurkan berdasarkan permintaan dari pemerintah setempat yang terdampak akibat kekeringan. “Bantuan yang kami berikan ini berdasarkan usulan dan prioritas.

Memang kebanyakan bantuan pipanisasi diberikan di Kecamatan Palabuhanratu,” kata Kamaludin didampingi Komandan Baznas Tanggap Bencana, Ahmad Khoir Avandi kepada Radar Sukabumi, kemarin (18/9).

Menurut Kamaludin, adapun penerima manfaat bantuan ini dari empat lokasi sekitar 300 Kepala Keluarga (KK) dengan 10.000 jiwa lebih. Menurutnya, Baznas siap membantu masyarakat yang mengalami kesulitan air.

“Kalau di daerah terdapat sumber air yang bisa dimanfaatkan, bisa diberikan bantuan pipanisasi. Tetapi kalau tidak ada, paling kami mendistribusikan air bersih,” ujarnya.

Pria berkumis tipis ini menambahkan, selain memberikan bantuan pipanisasi, Baznas juga sudah mendistribusikan air bersih kebeberapa kecamatan yang ada di Kabupaten Sukabumi, seperti Kecamatan Cisolok, Palabuahnratu, Cikembar, Tegalbuleud dan Kecamatan Surade.

“Mudah-mudahan dengan pemberian bantuan ini bisa bermanfaat bagi masyarakat. Penyaluran air bersih dan pipanisasi ini salah satu realisasi dari program Sukabumi Peduli,” pungkasnya. (bam/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *