Dua Ekor Sapi Limosin di Cijengkol Sukabumi Digondol Maling

sapi jenis limosin
Foto dokumentasi sapi jenis limosin milik warga Kampung Kuta Tegal RT 02/03 Desa Cijengkol, Kecamatan Caringin, Kabupaten Sukabumi sebelum dicuri.

SUKABUMI – Idah (56), warga Kampung Kuta Tegal RT 02/03, Desa Cijengkol, Kecamatan Caringin, Kabupaten Sukabumi, kaget bukan kepalang saat mendengar kabar dari suaminya bahwa dua ekor sapi jenis limosin di kandang miliknya raib. Dugaan kuat, dua ekor sapi limosin dicuri oleh maling.

Informasi dihimpun Radar Sukabumi, hilangnya dua ekor sapi itu terjadi pada Sabtu (06/11) sekitar pukul 03.00 WIB dini hari. Diketahui hilang saat pemilik dua ekor sapi bernilai puluhan juta itu hendak memberi makan sapinya itu.

Bacaan Lainnya

“Iya, betul dua ekor sapi milik kami yang berada di kandang hilang dibawa maling, ketahuanya pagi saat suami saya mau ngasih makan sapi-sapi itu,” ujar Idah kepada Radar Sukabumi, Minggu (07/11).

Sebelum dua ekor sapi tersebut hilang, warga setempat sempat mendengar suara kuda, yang diduga suara sapi milik Idah saat dibawa maling dari kandangnya.

“Kayaknya suara sapi – sapi kami yang dituntun untuk dinaikan ke mobil bak terbuka, karena di jalan ada jejaknya. Saat dilihat dari jejak itu kendaraan yang disiapkan untuk membawa sapi kami itu di parkir jauh dari kandang dan memang kandang sapi kami jauh dari rumah warga,” ungkap Idah.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *