BPBD Kabupaten Sukabumi Gembleng Puluhan Petugas RSUD Jampangkulon Soal Simulasi Gempa Bumi

BPBD Kabupaten Sukabumi
Plt. Kabid Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kabupaten Sukabumi, Agung Koswara Adiwiguna, saat memberikan materi kebencanaan.

SUKABUMI – Dalam mengeliminir terjadinya resiko bencana alam, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sukabumi menggelar sosialisasi dan simulasi bencana gempa bumi di lingkungan di Rumah Sakit Unum Daerah (RSUD) Jampangkulon, Kecamatan Jampangkulon, Kabupaten Sukabumi.

Plt. Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan pada BPBD Kabupaten Sukabumi, Agung Koswara Adiwiguna. S.IP., M.Di kepada Radar Sukabumi mengatakan, sosialisasi dan simulasi kebencanaan di RSUD Jampangkulon ini, telah dibuka secara resmi oleh Kabid Mutu dan Akreditasi RSUD Jampangkulon.

Bacaan Lainnya

“Sosialiasasi dan simulasi kebencanaan di RSUD Jampangkulon itu, telah dihadiri sebanyak 50 orang peserta,” kata Agung kepada Radar Sukabumi Senin (01/07).

Puluhan peserta tersebut, sambung Agung, merupakan perwakilan dari setiap bagian yang ada di RSUD Jampangkulon. Hal tersebut, sengaja dilakukan untuk meningkatkan kapasitas dan meningkatkan life skill dalam kebencanaan.

“Iya, ini sangat penting yah dilakukan agar mereka dapat memahami langkah sebelum bencana dan mereka dapat mampu tangguh saat bencana serta dapat cepat pulih setelah bencana,” pungkasnya. (Den)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *