Begini Respon DLH Kabupaten Sukabumi, Pantai Citepus Muara Palabuhanratu Banyak Sampah

Pantai Citepus Sukabumi
Suasana pantai Citepus Muara Desa Citepus Kecamatan Palabuhanratu sampah berserakan

PALABUHANRATU – Sempat dikeluhkan pengunjung karena banyak sampah berserakan, di kawasan objek wisata pantai Citepus muara, langsung disoroti Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sukabumi.

Melalui Kepala dinas lingkungan Hidup Kabupaten Sukabumi Prasetyo mengatakan pihaknya dalam waktu dekat telah merencanakan aksi bersih bersih sampah di area objek wisata pantai Citepus Muara tersebut.

Bacaan Lainnya

Secara tidak langsung, diakui Prasetyo sampah sampah yang berserakan tersebut mencemari area publik objek wisata pantai Citepus muara, yang berasal dari laut yang terbawa dari sungai yang ada diwilyah sekitar, meskipun telah menyiapkan personel dari DLH yang sehari harinya melakukan pembersihan.

Namun, lanjut Prasetyo dampak sampah yang terlalu banyak mengakibatkan personelnya kewalahan, sehingga dalam rangkaian hari lingkungan hidup akan secara bersama sama beserta unsur terkait akan melakukan aksi bersih bersih.

“Sampah sampah itu kan dari laut, kita ada petugas di situ, mungkin kewalahan karena sampahnya terlalu banyak. Tapi minggu ini mau ada pembersihan pantai itu,” ujar Prasetyo.

“Petugasnya udah ada di situ, cuma mungkin karena volumenya sampah banyak, jadi harus pelan-pelan, nah kita akan libatkan semua unsur, secara serentak,” imbuhnya.

Ditegaskan Prasetyo, adapun terkait rencana pembersihan pantai kawasan wisata Citepus muara direncanakan akan dilakukan minggu minggu terakhir dibulan Juni mendatang.

“Kalau nggak minggu ini itu minggu depan karena rangkaian hari lingkungan hidup itu ada pembersihan pantai. Titik fokusnya di Citepus sama Gadobangkong,” paparnya.

Sementara itu salah satu warga Citepus Asep Edom Saepulloh mengungkapkan bahwa sampah sampah yang berserakan di sekitaran pantai Citepus muara merupakan kiriman dari sungai terdekat yang meluap dampak hujan deras, Kamis, (13/6) malam hari.

Hal itu memang kata Asep Edom sudah terbiasa terjadi ketika hujan deras turun pantai Citepus muara selalu dipenuhi sampah sampah berserakan.

“Ada petugas dari DLH memang, tapi mungkin terlalu banyak sampah nya bawaan dari sungai,” timpalnya.

“Kedepan masyarakat dihulu sungai harus di edukasi agar pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, dan masyarakat tidak membuang sampah sembarangan apalagi ke sungai,” tandasnya. (Ndi)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *