Jaenudin Kembali Bagikan Sembako

Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Fraksi PDI Perjuangan secara simbolis memberikan bantuan paket sembako kepada pengurus anak cabang.

SUKABUMI — Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Fraksi PDI Perjuangan, Muhammad Jaenudin, kembali membagikan paket sembako di Kabupaten Sukabumi, Jumat (15/5).

Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat Bidang keagamaan ini, mendistribusikan sembako yang terdiri dari beras lima kilogram, satu kilogram gula, satu kilogram minyak dan mie instan lima pcs.

Bacaan Lainnya

“Paket sembako ini, kami berikan kepada seluruh pengurus anak cabang tingkat kecamatan, pengurus ranting tingkat kelurahan dan desa serta pengurus anak ranting tingkat RW, kadus se-Kabupaten Sukabumi,” jelas Jaenudin kepada Radar Sukabumi, Jumat (15/5).

Bantuan paket sembako ini, merupakan hasil gotong royong dari seluruh kader PDI Perjuangan baik eksekutif, legislatif, pengurus

DPD, calon kepala daerah, serta simpatisan. “Semoga bantuan ini, dapat bermanfaat. Apalagi, saat pandemi Covid 19 dan bulan suci Ramadhan kebutuhan sembako ini, sangat dibutuhkan,” ujarnya.

Pada saat pandemi Covid 19, sambung Jaenudin, paket sembako selain diberikan kepada seluruh pengurus anak cabang, paket sembako tersebut juga diberikan kepada ribuan warga Kota dan Kabupaten Sukabumi yang terdampak dari Covid 19.

“Ini merupakan salah satu bentuk upaya kami untuk membantu warga. Selain itu, pada beberapa hari yang lalu, kami juga memberikan bantuan berupa Alat Pelindung Diri (APD) kepada petugas medis yang bertugas di Puskesmas yang ada di wilayah Kabupaten Sukabumi,” pungkasnya. (den/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *