Rahmat Korban Tenggelam di Waduk Cirata Akhirnya Ditemukan

Tenggelam Cirata
Rahmat Ramdani (14) ditemukan pada hari ketiga pencarian yakni Senin (4/10) malam sekitar pukul 23.00 WIB. (Foto Istimewa)

CIANJUR – Korban tenggelam di Waduk Jangari Kecamatan Mande yakni remaja bernama Rahmat Ramdani (14) akibat menaiki sampan dan terbalik akhirnya ditemukan Tim SAR Gabungan pada Senin (4/10) malam dalam kondisi tak bernyawa. Korban ditemukan sekitar pukul 23.00 WIB dengan jarak lima meter dari tempat kejadian.

Kepala Satpolairud Polres Cianjur, AKP Heri Zanuari Prihadi mengatakan, Rahmat ditemukan oleh salah seorang pekerja KJALP bernama Lilim sekitar pukul 23.00 Wib dengan jarak lima meter dari titik tenggelam.

Bacaan Lainnya

“Selanjutnya, korban dievakuasi ke tempat bongkar muat ikan dekat Dermaga Jangari dengan mempergunakan Kapal Patroli Sat Polairud dan LCR SAR Bandung,” ujarnya.

Pihaknya menjelaskan, proses evakuasi berjalan cukup singkat yaitu hanya memakan waktu 45 menit. Jasad korban pun diserahkan kepada ayah korban Nasrudin oleh Polsek Mande.

“Pukul 00.40 Wib seluruh Tim SAR Gabungan melaksanakan konsolidasi dan menyatakan Operasi SAR ditutup dan selesai,” paparnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, Rahmat Ramdani hilang tenggelam di Waduk Cirata, tepatnya di KJA LP Blok Perairan Jatinenggang Desa Bobojong Kecamatan Mande pada Sabtu (2/10). Diketahui, peristiwa ini terjadi sekitar pukul 15.00 Wib.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *