Harga Minyak Mentah Indonesia Masih Tertinggi

Faktor lain yang memengaruhi kenaikan harga minyak dunia adalah kekhawatiran pasar atas potensi terganggunya pasokan minyak mentah global.

Bukan hanya ICP, harga batu bara acuan (HBA) Juni turut melambung USD 96,61 per ton. ”Harga ini mengalami kenaikan yang cukup besar. Yakni, USD 7,08 dari HBA Mei 2018 sebesar USD 89,53 per ton,” ujar Agung.

Ekonom di Institute for Development of Economics and Finance (Indef) Bhima Yudistira mengatakan, kenaikan harga minyak dan batu bara mengakibatkan alokasi subsidi energi APBN cenderung melebar. ”Asumsi makro di APBN 2018 ICP hanya 48 USD per barel dengan subsidi energi Rp 94,5 triliun.

Jadi, dengan ICP yang 72,4 USD per barel, alokasi subsidi energi setidaknya bertambah Rp 15 triliun menjadi Rp 109,5 triliun,” terang Bhima. Bahkan, rencana penambahan subsidi solar menjadi Rp 2.000 per liter terancam tidak cukup jika harga minyak terus naik.

”Beban subsidi yang semakin berat, sedangkan penerimaan pajak terancam shortfall atau tidak mencapai target, menjadi ancaman serius bagi fiskal,” imbuh Bhima.

 

(vir/c25/fal)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *