Pencarian Pria Stres yang Hilang di Sungai Cimandiri Sukabumi Nihil

SUKABUMI, RADARSUKABUMI.com – Proses pencarian Barji, warga Kampung Pasirgerong, RT 06/01, Kedusunan Bojonghaur, Desa Bantarkalong, Kecamatan Warungkiara, Kabupaten Sukabumi dilakukan kemarin, Sabtu (15/2/2020). Namun sayangnya hingga pukul 17.00 WIB, tim tidak berhasil menemukan korban kecelakaan Sungai Cimandiri.

“Ya pencarian dilakukan seharian kemarin. Berakhir pukul 17.00 WIB tapi mohon maaf hasilnya nihil,” kata Kepala FKSD Kabupaten Sukabumi Okih Fajri Assidiqie kepada Radarsukabumi.com, Minggu (16/2/2020).

Bacaan Lainnya

Okih mengungkapkan proses pencarian dilakukan oleh Tim Forum Koordinasi SAR Daerah Kabupaten Sukabumi beserta SAR Relindo, SAR Ponpes Bani Hasyim Warungkiara, Tim Rescue Riam Jeram dan Niagara, Pemdes Bantarkalong Hegarmanah, kelarga korban dan warga setempat. Tim menyisir di sepanjang area sungai Cimandiri hingga berakhir di Jembatan Pelangi Cibuntu, Simpenan.

“Jadi proses pencarian sampai sekitar 20 km dari TKM,” ungkap Okih.

Diberitakan sebelumnya, korban diketahui sedang dalam gangguan jiwa atau stres. Dilaporkan kabur dari rumah dengan cara meloncat dari atap rumah dan berlari menuju Sungai Cimandiri kemudian hilang.

(izor/rs)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *