Diundang Jokowi, Tjiptaning Lebih Memilih Bertemu Rakyat

LEMBURSITU – Presiden RI Joko Widodo akan menggelar acara pernikahan putrinya, Kahiyang Ayu dengan Bobby Nasution pada Rabu (8/11). Dari ribuan tamu yang diundang dalam acara tersebut, satu diantaranya adalah Anggota DPR RI dari Fraksi PDIP Ribka Tjiptaning.

Meski perayaan pernikahannya tinggal sehari lagi, namun Ribka Tjiptaning masih saja terlihat melaksanakan blusukan ke sejumlah daerah di Kota maupun Kabupaten Sukabumi. Acara itu merupakan rangkaian dari kegiatan reses yang tengah dijalani Tjiptaning sejak sepekan terakhir.

Bacaan Lainnya

Menurut mantan Ketua Komisi IX priode lalu ini, dipastikan dirinya tidak akan menghadiri acara pernikahan yang akan digelar oleh Jokowi. Padahal selama ini, Tjiptaning dikenal sebagai sahabat dekat Jokowi. Bukan hanya karena sama-sama bernaung di PDI Perjuangan saja, tetapi keduanya berasal dari daerah yang sama yakni Solo.

“Sudah pasti saya diundang oleh beliua dalam acara pernikahan putrinya di Solo. Tapi saya sudah memutuskan untuk tidak menghadiri perhelatan tersebut. Keputusan ini saya ambil karena pertimbangan adanya hal penting lain yang harus diprioritaskan yaitu bertemu dengan rakyat,” ungkap Ribka Tjiptaning kepada Radar Sukabumi, Senin (6/11).

Rencana ketidakhadirannya itu bukan dipicu adanya permasalahan diantara kedua kader militan PDIP tersebut. Tetapi lebih disebabkan bentroknya acara yang akan digelar Jokowi dengan agenda politik yang tengah dijalankan Ribka Tjiptaning sebagai wakil rakyat yang berangkat dari Daerah Pemilihan (Dapil) Sukabumi.

Menurutnya, sebelum mendapatkan undangan untuk menghadiri acara pernikahan Kahiyang Ayu, dirinya telah lebih dahulu memutuskan untuk menafaatkan masa reses di tahun ini untuk bisa bertemu langsung dengan masyarakat Kota dan Kabupaten Sukabumi.

“Untuk sementara ini saya tidak bisa hadir langsung pada acara Pak Jokowi. Biarlah saya mengirimkan doa saja untuk kebahagian kedua mempelai. Saya sangat yakin beliau akan mengerti tindakan saya yang lebih memilih untuk bertemu dengan rakyat,” tandasnya. (Tonny)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *