Bantai Wales 4-0, Denmark melaju ke Perempat Final

Kasper Dolberg saat merayakan golnya ke gawang Wales. (foto : Twiter EURO)

JAKARTA – Hasil babak 16 besar Euro 2020 antara Wales vs Denmark di Stadion Johan Cruijf Arena pada Sabtu (26/6/2021) malam akhirnya dimenangkan Denmark dengan skor 4-0.

Perlahan tapi pasti, anak asuh Kasper Hjulmand terus menekan pertahanan Wales. Denmark yang mempunyai julukan tim Dinamit mencetak gol di menit 28 berkat tendangan keras Kasper Dolberg dari luar kotak penalti tanpa bisa dihalau kiper wales, Danny Ward.

Bacaan Lainnya

Bisa dibilang, ini adalah tendangan pertama Denmark yang tepat sasaran ke gawang Wales. Denmark terus menyerang, tapi hingga menit 35, gawang Wales masih aman. Sebelumnya Dolberg juga mempunyai peluang tapi sontekan kecilnya masih bisa dihalau Ward.

Jelang laga berakhir, pemain tengah Denmark, Joakim Maehle memaksa kiper Wales Danny Ward melakukan penyelamatan penting. Hingga babak pertama berakhir, skor Wales vs Denmark masih 0-1.

Masuk di babak kedua, Denmark kembali unggul cepat di menit 47 dan lagi-lagi pelakunya adalah Dolberg. Bermula dari serangan balik cepat yang dimotori Martin Braithwhite, bola sapuan dari bek Wales Neco Williams malah jatuh ke kaki Dolberg yang kemudian dieksekusi dengan tendangan keras mendatar dari dalam kotak penalti. Ini adalah gol kedua Dolberg di Euro 2020.

Usai gol kedua dari Denmark, Wales mulai melakukan serangan yang dimotori Aaron Ramsey, Joe Allen, dan Bale. Wales banyak memulai serangan dari sektor sayap sementara striker Kiefer Moore menunggu di dalam kotak penalti.
Rapatnya pertahanan Denmark yang dijaga Simon Kjaer dan Andreas Christensen membuat Wales kesusahan menembus gawang Schmeichel.

Joachim Andersen yang baru masuk di babak kedua nyaris membawa Denmark unggul di menit 86, tapi kiper Ward mampu menyelamatkan gawang Wales Joakim Maehle memperlebar keunggulan Denmark atas Wales setelah mencetak gol di menit 88 lewat tendangan kaki kiri keras dari dalam kotak penalti.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *