Jemput Keberkahan, Baldatun Center Ciptakan Program Baru

SUKABUMI— Setelah tuntas mengadakan Jumat Keliling (Jumling) di 58 dan 1 Kelurahan yang ada di Daerah Pemilihan III Kabupaten Sukabumi, kini Balad Ade Dasep Siap Turun (Baldatun) Center menciptakan program baru. Hal itu dilakukan guna untuk menyambut keberkahan dari Baldatun Center kepada anak yatim dan piatu yang belum Aqil Baligh.

“Ya, sesuai tema. Yakni, ‘Menjemput Keberkahan dari Baldatun Center untuk 1003 Anak Yatim’ dan saya namakan program ini Safari Ngaliwet, “jelas Ade Dasep kepada radarsukabumi.com

Bacaan Lainnya

Menurutnya konsep seperti ini, tak lain untuk melanjutkan program sebelumnya yakni program Jumling yang dibarengi santunan anak yatim dan piatu yang belum aqil baligh. Diketahui, safari ngaliwet bareng anak yatim mulai dilakukan sejak pekan lalu dan terus berjalan. Ada 6 Kecamatan yang akan dikunjungi. Mulai dari Kecamatan Cibadak, Cicantanyan, Cikidang, Nagrak, Caringin dan Cikembar.

“Diawali safari ngaliwet di Saung Pergerakan Baldatun center, Dan saat ini terus dan sedang berjalan. Rencananya tadi di 58 Desa dan 1 Kelurahan yang ada di 6 Kecamatan. Doakan saja semoga bisa selesai dan membahagiakan anak yatim dengan cara makan bersama berjalan lancar, “terangnya

Lebih lanjut orang yang juga Wakil Ketua Badan Kehormatan DPRD ini melanjutkan, dengan konsep ini setidaknya selain untuk memberikan rasa kasih dan sayang kepada anak-anak yatim dan piatu yang ada di Dapil III juga sebagai ajang silaturahmi sekaligus menyerap aspirasi dari masyarakat. Jika ada yang bertanya fungsi kegiatan ini, dirinya menjelaskan bahwa fungsinya jelas sesuai dengan janji dirinya waktu tahun 2014 lalu bahwa kalau menjadi anggota DPRD selain menggaungkan budaya baca, faham dan amal Alquran juga menyantuni anak yatim.

“Sejauh ini, program yang bapak (Ade Dasep red) tuntaskan yakni jumling responnya baik, sekarang program baru ini semoga baik juga. Karena saya yakin bahwa kebaikan akan mengubah masa depan, “tukasnya. (die)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *