Kang Sogong Ingatkan Kader Kekompakan

SUKABUMI— Bakal calon (balon) wakil walikota Sukabumi Hikmat Nuristwan alias kang Sogong mengingatkan kepada seluruh kader dan simpatisan untuk menjaga kekompakan dalam memperjuangkan pasangan Koalisi partai Gerindra dan Hanura bisa menang di Pilwalkot.

Untuk itu dirinya melakukan penguatan konsolidasi internal koalisi partai untuk pemenangan pasangan Dermawan.

Bacaan Lainnya

Kedua partai itu bersama pengurus sudah terlihat solid dan siap bertarung merebut kekuasaan untuk memberikan kesejahteraan untuk masyarakat Kota Sukabumi.

“Iya betul kemarin kami bersama pengurus dan kader berkumpul bersama dalam upaya konsolidasi penguatan kemenangan di Pilwalkot,” ujar Bakal Calon Wakil Walikota Sukabumi, Hikmat Nuristawan, (19/1) kemarin.

Dalam pertemuan itu, pria akrab disapa Sogong menekankan kepada partai koalisi dan kader partai untuk menjalin kekompakan dalam berjuang untuk kemenangan pasangan Dermawan. Bahkan, Sogong pun mengingatkan seluruh kader kedua partai untuk sama- sama berjuang untuk menjemput kemenangan.

“Terjalinnya kekompakan dan sama sama berjuang itu adalah modal utama untuk kemenangan Dermawan di Pesta Demokrasi kali ini,” ujarnya.

Dijelasknnya, dalam sebuah tim yang kompak yang dibangun atas kekeluargan tentunya akan menghasilkan sesuatu yang memang menjadi target dan sasaran. Untuk itu, dalam Pilwalkot ini, dirinya menginginkan sebuah tim kuat kompak berasaskan kekeluargaan sehingga semua kader kedua partai bisa merasakan bagaimana pahit dan manisnya berjuang.

“Apalagi ini berjuang untuk kepentingan masyarakat, tentunya niatan ini ibadah. Mari kita berjuang bersama memenangkan Dermawan dengan kepentingan masyarakat,” tandasnya.

Pasangan Dermawan ini, maju sebagai kontestan Pilwalkot ini bukan tanpa tujuan. Pihaknya berpegang teguh kepada kepentingan masyarakat, ingin menciptakan Kota Sukabumi nyaman. ”

Nyaman dalam artian untuk segala bidang, pendidikan, kesehatan, kesejahteraan dan lainnya,” ujarnya.

Sogong pun meminta dukungan kepada masyarakat Kota Sukabumi agar diberikan kelancaran dalam menghadapi Pilwalkot ini.

” Dukungan dan doa masyarakat itu sangat penting bagi kami pasangan Dermawan,” pungkasnya. (bal)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *