Tim Hadroh MAN 2 Kota Sukabumi Sambut Kunjungan Kakanwil Kemenag Provinsi Jabar di Peresmian PLHUT

TIM HADROH MAN 2 KOTA SUKABUMI
Tim Hadroh MAN 2 Kota Sukabumi Sambut Kunjungan Kakanwil Kemenag Provinsi Jabar di Peresmian PLHUT

SUKABUMI – MAN 2 Kota Sukabumi kembali dibuat bangga, sebab tim hadroh yang merupakan tim marawis MAN 2 Kota Sukabumi terpilih menjadi salah satu tim untuk penyambutan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Jawa Barat (Jabar), Ajam Mustajam ke Kantor Kemenag Kota Sukabumi pada, Kamis (12/1).

Kunjungan tersebut dalam rangka Provinsi Jabar, membuka secara resmi gedung Pusat Layanan Haji dan Umrah Terpadu (PLHUT) di Kantor Kemenag, Kota Sukabumi.

Bacaan Lainnya

Acara tersebut juga di hadiri oleh Kepala Kemenag Kota Sukabumi, Samsul Puad dan dibuka secara resmi oleh Wali Kota Sukabumi, Achmad Fahmi.

Staf Humas MAN 2 Kota Sukabumi, Susi mengaku bangga siswanya bisa kembali berpartisipasi aktif dalam segala kegiatan Kementerian Agama. Tentunya, ini sebagai bentuk unjuk gigi prestasi dari MAN 2 Kota Sukabumi.

“Merasa bangga karena Tim Hadroh MAN 2 Kota Sukabumi bisa menjadi bagian dan berpartisifasi aktif dalam acara peresmian Gedung PLHUT Kemenag Kota Sukabumi terlebih dalam moment ini dihadiri oleh Kepala Kanwil Provinsi Jawa Barat dan Wali Kota Sukabumi,” ucap Staf Humas MAN 2 Kota Sukabumi, Susi kepada Radar Sukabumi, Jumat (13/1).

Dalam kegiatan tersebut Tim Hadroh MAN 2 Kota Sukabumi mendapat sambutan hangat dari para tamu undangan lantar berhasil tampil sebaik mungkin.

“Alhamdulillah kemarin kita membawakan tiga buah lagu dan berjalan lancar sambutan hangat juga dari penonton terlebih pak Wali Kota dan Pak Kepala Kanwil dan sekali lagi kami sangat bangga,” terangnya.

Dikatakan Susi, Tim Hadroh sendiri merupakan grup musik bergenre dengan menggunakan alat musik rebana. Tim Genre sendiri menjadi salah satu ektrakulikuler unggulan di MAN 2 Kota Sukabumi.

“Harapannya, mudah-mudahan bisa menjadi ajang promosi sekolah bahwa MAN 2 Kota Sukabumi selalu berusaha untuk menjadi terdepan,” pungkasnya. (wdy)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *