Mengenal Delapan Siswa SMAN 3 Sukabumi Lulus Dalam Dua Tahun

CERDAS : Para siswa kategori Kelompok Belajar Cepat (KBC) SMAN 3 Sukabumi terlihat kompak.

SUKABUMI – Sebanyak delapan siswa SMA Negeri 3 Sukabumi dinyatakan lulus, setelah melaksanakan pembelajaran selama dua tahun setelah mengambil program pembelajaran Sistem Kredit Semester (SKS). Bahkan dua diantaranya sudah diterima di UNPAD melalui jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN). Berikut liputannya.

WIDI FITRIA, Sukabumi

Bacaan Lainnya

Kedelapan siswa itu merupakan siswa yang memiliki kelebihan belajar cepat. Sehingga, dengan pembelajaran SKS mereka bisa menyelesaikan lebih cepat dibanding teman-temannya satu angkatan.

Adapun kedelapan siswa yang berhasil lulus dalam waktu dua tahun itu dintaranya Akmal Maulana, Andin Ahmad Arrodad, Haana Lahanda Putri Samsi, Fadhiila Aulia Lesmana, Arin Hijrati Iztihar, Jihan Sadiqahdan Salma Nurfadilah dari program MIPA sementara satu orang dari program IPS yaitu Charef Nour El Houda.

Dijelaskan Wakasek Kurikulum SMA Negeri 3 Sukabumi, Ery Irvianty bahwa program SKS berbeda dengan program akselerasi. Menurutnya, SKS yang mengakomodir kebutuhan belajar individu siswa sesuai dengan bakat dan kemampuannya, sehingga memungkinkan siswa bisa lulus 2, 3 atau 4 tahun.
“Kalau akselerasi dari awal sudah diseleksi dan syarat IQ di atas 130, anak berada dalam kelompok kelas akselerasi sampai lulus, sementara SKS itu tidak begitu tetap dalam satu kelas heterogen hanya nanti dalam kelas itu ada siswa kelompok belajar cepat (KBC), kelompok belajar normal (KBN) dan kelompok belajar kurang cepat (KBKC) dan kebetulan tahun ini delapan siswa yang memang masuk dalam kategori KBC,” terangnya kepada Radar Sukabumi.
Dikatakan Ery, para siswa ini memiliki motivasi, keinginan dan perjuangan yang lebih dibanding teman-temannya. Sehingga siswa yang umumnya menyelesaikan beban belajar dua semester dalam satu tahun, mereka dapat menyelesaikan tiga semester pertahun.
Selain itu, SMAN 3 Sukabumi baru tahun ketiga menyelenggarakan program SKS dan baru tahun ini menjadi tahun pertama ada siswa yang bisa lulus dalam 2 tahun.
“Alhamdulilah tahun depan sudah ada calon siswa KBC 13 orang, meskipun masih dalam perjalanan mungkin saja dari 13 orang tersebut ada yang kembali masuk kelompok normal atau lulus tiga tahun,” tuturnya.
Ia pun berharap program SKS di SMAN 3 Sukabumi akan berjalan lebih baik, berkesinambungan dan memotivasi siswa lainnya untuk memiliki daya kompetitif. Sementara terget ke depan, SMAN 3 Sukabumi bisa meluluskan siswa-siswa KBC lebih banyak yang memiliki kecerdasan bukan hanya dari segi intelektual, tetapi dari segi spiritual dan emosional, sehingga mampu bersaing di level nasional maupun internasional.
“Upaya maksimal dari guru-guru untuk melayani siswa yang memiliki kebutuhan pelayanan pendidikan lebih cepat, peningkatan pemahaman guru dan siswa tentang program SKS, sinergitas antara pihak sekolah dan orang tua sangat mendukung pencapaian target,” pungkasnya. (*)

Pos terkait