Tragis….. Nabila Tewas, Leher Terjepit Pintu Lift

Duka yang mendalam dirasakan Mustaji, 46, warga Jalan Ngesong Dukuh Kupang I No 51 Surabaya. Hal itu dikarenakan anak pertamanya Nabilatul Muazaroh (19) tewas terjepit lift di tempat kerjanya pada Rabu (14/2).

  Saat ditemui di rumahnya, bapak tiga anak ini nampak duduk di teras rumahnya. Sembari menahan rasa sedih yang terpancar di raut wajahnya.

Pria yang keseharianya bekerja sebagai kuli bangunan itu, menceritakan, pagi sebelum Nabila berangkat ke tempat kerjanya seperti tidak ada firasat yang mencurigakan. ”Sama seperti keseharianya, saya juga yang mengeluarkan motornya,” ucap Mustaji.

Namun siapa sangka, siang harinya ia harus mendengar kabar yang sangat mengejutkan, Putri petama yang belum genap satu tahun bekerja itu tewas mengenaskan. Dia terjepit lift di tempat kerjanya di salah satu rumah makan di Jalan Kertajaya Indah itu.

Rumah duka yang bersebelahan dengan Masjid Baiturohman itu dikunjungi rekan kerja almarhumah yang bertakziah. “Pihak manajemen dan karyawan tempat kerja Nabila sudah berkunjung pada pagi hari,” ujarnya.

Seperti diketahui, karyawati lulusan SMKN 8 Surabaya ini tewas di tempat kerjanya lantaran terjepit lift barang pada Rabu (14/2) sekitar pukul 14.00. Tampak dari CCTV di TKP, saat itu korban sedang memasukan barang ke dalam lift dengan posisi kepala sedikit masuk. Lalu entah sadar atau tidak korban juga menekan tombol lift arah turun.

Saat itu juga pintu lift langsung menutup dan menjepit leher dan kepala korban. Meski sempat dilarikan ke RSU Haji Surabaya, namun nyawa korban tidak tertolong.(son/no)

(sb/jpg/jek/JPR)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *